, , , , , , , , , , , , , , , , , , ,

Gunung Padang Lebih Tua daripada Piramida Mesir

Gunung Padang Lebih Tua daripada Piramida Mesir

les, indonesia, private, obras, guru, sekolah, belajar, yogyakarta, usaha, jogja, kursus, terbaik, batik, kaos, kebaya, jahit, baju jahit, mesin jahit, konveksi, kursus menjahit
Gunung Padang Lebih Tua daripada Piramida Mesir


Diyakini situs ini merupakan peninggalan prasejarah Megalitikum
berupa punden berundak tidak simetris


Tidak usah pergi jauh
ke Machu Picchu di
Peru untuk melihat sisa
reruntuhan peradaban
suku Inca. Obyek
wisata Gunung Padang di Cianjur,
Jawa Barat, memiliki keunikan
serupa. Letaknya di Dusun
Gunung Padang, Desa Karyamukti,
Kecamatan Campaka, Kabupaten
Cianjur, Jawa Barat.
Berada di puncak bukit dengan
ketinggian sekitar 885 meter di
atas permukaan laut, ada 468
anak tangga yang harus dilalui.
Situs Megalitikum Gunung
Padang ditemukan pada 1914,
dan merupakan situs terbesar di
Indonesia.


Batu besar berbentuk tiang

berderet di situs Gunung Padang.
Panjangnya rata-rata 1 meter,
dengan diameter 20 sentimeter.
Batuan di gunung itu berbentuk
prisma, atau disebut juga balok
(columnar joint). Ujung batu dibuat
teratur berbentuk pentagonal.
Zaman dulu kala, masyarakat
Sunda menganggap sakral angka
5. Banyak juga yang menyebut
situs Gunung Padang sebagai
teater musikal purba. Simbol 5
mirip tangga nada musik Sunda
pentatonik, yaitu da, mi, na, ti, dan
Berada di puncak bukit dengan ketinggian
sekitar 885 meter, ada 468 anak tangga yang harus dilalui.
la. Situs ini memiliki lima teras yang
mengarah ke Gunung Gede, yang
berjarak 25 kilometer.


Teras terbawah berukuran paling

besar, dan mengecil hingga teras
teratas. Hal ini menunjukkan,
semakin atas tingkatnya, semakin
tinggi kesuciannya. Antara satu
tingkat dan tingkat yang lain hanya
dipisahkan oleh beberapa anak
tangga. Selain mencermati benda
cagar budaya peninggalan sejarah,
yang konon sudah ada sejak
500 sebelum Masehi, wisatawan
dapat menikmati pemandangan
menakjubkan berupa lembah dan

Situs ini memiliki
lima teras yang
mengarah ke
Gunung Gede,
yang berjarak 25
kilometer.

pegunungan dari puncak.
Laboratorium Beta Analytic Miami
di Florida, Amerika Serikat, melakukan
penelitian untuk mengetahui
usia bangunan Gunung Padang.
Hasilnya sangat mengejutkan. Umur
lapisan dari kedalaman 5-12 meter
adalah 14000-25000 SM, lebih tua
dibanding Piramida Giza di Mesir
yang berumur 2560 SM. Penelitian itu
juga mengungkap bangunan Gunung
Padang memiliki luas 15 hektare,
sepuluh kali lipat lebih luas daripada
Candi Borobudur di Jawa Tengah.


Menurut legenda, sekitar 2000

SM kawasan ini digunakan sebagai
tempat pemujaan oleh penduduk
setempat. Masyarakat mempercayai
situs tersebut merupakan bukti
upaya Prabu Siliwangi membangun
istana dalam waktu semalam.
Dibantu pasukannya, sang Prabu
berusaha mengumpulkan balok
kayu di daerah itu. Namun, sayang,
usahanya sia-sia, karena matahari
menggagalkan kerja kerasnya.


Sebagai tujuan wisata dengan

minat khusus, situs ini sudah diteliti
oleh ilmuwan Belanda, N.J. Krom,
pada 1949. Hingga kini, situs itu
masih menjadi primadona penelitian.
Bukan hanya peneliti dalam negeri,
tapi juga peneliti luar negeri yang
ingin terlibat. Pada 1998, pemerintah
telah menetapkan situs ini sebagai
benda cagar budaya

0 komentar:

Post a Comment