, , , , , , , , , , , , , , , , , , ,

Khasiat Biji Mahoni Bagi Kesehatan

les, indonesia, private, obras, guru, sekolah, belajar, yogyakarta, usaha, jogja, kursus, terbaik, batik, kaos, kebaya, jahit, baju jahit, mesin jahit, konveksi, kursus menjahit
Khasiat Biji Mahoni Bagi Kesehatan

Khasiat Biji Mahoni Bagi Kesehatan


Jika mendengar nama Mahoni,
Anda mungkin membayangkan
tanaman peneduh jalan atau
kayu-kayu ukiran. Namun, tahukah
Anda bahwa Mahoni mempunyai biji
yang sangat bermanfaat bagi kesehatan?
Ya, Swietenia mahoni Jacq atau

biasa disebut Mahoni ini tergolong

tanaman yang mudah ditemukan.
Mahoni dapat ditemukan tumbuh
liar di hutan-hutan jati dan di daerah
sekitar pantai. Pohon Mahoni juga
biasa ditanam di pinggir-pinggir jalan
sebagai tanaman pelindung dan
peneduh jalan. Tanaman yang berasal
dari wilayah Hindia Barat ini bisa
tumbuh subur di daerah pasir payau
yang dekat dengan pantai.


Selain pohonnya yang mampu mengurangi
polusi dan buahnya yang
membantu melancarkan peredaran

darah, biji Mahoni ternyata juga

sangat berkhasiat. Biji Mahoni yang
dikeringkan dan digiling halus hingga
menjadi serbuk memiliki efek farmakologis.
Menurut pengobatan tradisional
Cina, efek farmakologi biji Mahoni ini
bersifat pahit, dingin, antipiretik atau
anti panas, anti jamur, serta menurunkan
tekanan darah tinggi. Berikut
beberapa khasiat biji Mahoni:


1. Mengatasi hipertensi

Kandungan flavanoid dalam biji Mahoni

akan membantu permeability
atau kelenturan pembuluh darah
sehingga akan dapat mengontrol
tekanan darah.


2. Mengobati gangguan gula darah

Pada dasarnya, biji Mahoni bersifat

astringent atau mengeringkan sehingga
dapat mengendapkan protein
dalam selaput lendir usus dan membentuk
suatu lapisan yang dapat
melindungi usus. Hal ini terbukti bisa
menghambat asupan glukosa dan
laju peningkatan glukosa darah.


3. Menambah nafsu makan dan menjaga
daya tahan tubuh

Biji Mahoni sangat baik dikonsumsi

anak-anak yang biasanya mengalami
gangguan nafsu makan. Selain itu,
bisa juga dimanfaatkan untuk asupan
vitamin yang mampu membantu
menjaga daya tahan tubuh.


4. Membantu proses penyembuhan
dan meningkatkan vitalitas


5. Mengatasi keluhan stroke tingkat
awal


6. Membantu pengobatan penderita
diabetes dan kencing manis

7. Mengobati malaria dan mencegah
rematik

Kini, biji mahoni dapat dikonsumsi

dengan beragam cara. Berikut merupakan
beberapa cara pengkonsumsian yang umum dilakukan.

1. Dikonsumsi secara langsung setelah
dibuang kulit luarnya yang berbentuk
pipih. Cara ini sangat disarankan
karena bersifat alami, namun
rasanya akan sangat pahit.

2. Dihaluskan menjadi serbuk, lalu
seduh dengan air panas. Syaratnya,

biji Mahoni harus dikeringkan dahulu

sebelum dihaluskan.

3. Dikonsumsi dalam bentuk ekstrak
yang banyak ditemui dipasaran.

Ekstrak Mahoni tersedia dalam berbagai

jenis, ada kapsul, serbuk fiber,
juice premix, essential oil, serbuk
teh dan kopi instan. Usahakan untuk
mengecek izin dari Badan POM
yang tertera pada kemasan sebelum
mengkonsumsi. Khusus bagi penderita
diabetes, dapat melakukan konsultasi
dengan dokter terlebih dahulu.


Memanfaatkan khasiat biji Mahoni

tentu sangat dianjurkan. Baik secara
tradisional maupun modern, keduaduanya
bertujuan baik. Namun,
berhati-hatilah dengan selalu memperhatikan
dosis konsumsinya. Konsumsi
yang berlebih tidak akan menyembuhkan
suatu penyakit, namun
justru akan berakibat fatal.

0 komentar:

Post a Comment