, , , , , , , , , , , , , , , , , , ,

Ukuran Tubuh

les, indonesia, private, obras, guru, sekolah, belajar, yogyakarta, usaha, jogja, kursus, terbaik, batik, kaos, kebaya, jahit, baju jahit, mesin jahit, konveksi, kursus menjahit
Ukuran Tubuh

Ukuran Tubuh



Pengertian Ukuran



Pembuatan pola secara konstruksi, ukuran tubuh adalah factor penting yang
akan menentukan hasil dan bentuk konstruksi pola dari busana yang akan di
buat. Sebelumnya perlu diketahui bahwa pengertian dari Ukuran adalah
Bilangan yang menunjukkan besar kecilnya satuan ukuran atau suatu
benda, sedangkan fungsi ukuran adalah sebagai berikut:


a) Sebagai data dalam pembuatan pola, baik pola datar -(flat pattern) maupun
pola pulir (drapping)
b) Sebagai dasar untuk pengembangan desain-desain baru
c) Merupakan referensi di dalam pengecekan pola
d) Membantu dalam pengepasan (fitting)

Sistem pengukuran tubuh



Ada beberapa system atau metode yang digunakan untuk keperluan
mengukur tubuh. Antara lain adalah dengan :

a) Martin measurement method (satu dimensi) yaitu mengukur dengan
menggunakan macam-macam alat ukur manual
b) Sliding gauge measurement method, adalah pengukuran dengan
menggunakan alat foto yang dapat di dorong untuk mendapatkan foto
bagian muka dan bagian belakang yang dapat mengukur ketebalan dan
lebar tubuh
c) Plaster cast method adalah mengukur tubuh dengan cara membuat
cetakan tubuh manusia atau model dengan menggunakan gypsum. Jadi
ukuran di ambil dari cetakan tubuh model yang sudah di lepas dari tubuh.
d) Automatic body type photography method (Silhouette measuring
device). adalah metode pengukuran dengan menggunakan
kamera/photograp kemudian datanya dapat diproses dengan
menggunakan computer.
e) Three-dimensional curved surface measurement method, atau kamera
tiga dimensi. Ukuran yang di ambil dengan menggunakan kamera tiga
dimensi. Data dapat diperoleh dengan cepat atau dalam waktu yang
singkat dan dengan data yang lengkap. Cara kerja kamera adalah dengan
menggunakan sinar laser serta menggunakan sofwer dengan program
khusus.

Persiapan Mengukur



a) Buku cacatan ukuran.

b) Alat-tulis (pulpen/pensil).
c) Piterban(pita kecil, untuk mengikat pinggang sebagai tanda letak
pinggang).
d) Pita ukuran(meteran).
e) Penggaris (kalau diperlukan).
f) Daftar jenis ukuran atau daftar macam-macam ukuran yang akan di
ambil.
g) Model/orang yang akan di ukur atau pakaian jadi, yang dijadikan
pedoman untuk ukuran.
h) Kertas karton atau sejenisnya untuk alat bantu pada saat mengukur
lingkar pinggul.

Untuk mendapatkan ukuran yang tepat, ada beberapa hal yang perlu
menjadi perhatian, sebagaimana yang tercantum di bawah ini:


1) Model atau peraga wati yang akan di ukur sebaiknya memakai busana

yang pas badan seperti baju senam atau baju renang atau memakai
kamisol.


2) Sebelum mengambil ukuran, pastikan model berdiri dengan posisi yang

benar yaitu:


a) badan tegak dan lurus (tidak memiringkan badan, tidak
menundukkan kepala, tidak membesarkan dada dan juga tidak
membungkuk;
b) garis pandang sejajar dengan letak tinggi mata;
c) kedua kaki rapat;
d) tangan lurus pada sisi.


3) Untuk mempermudah dan menghemat waktu dalam bekerja siapkan
daftar ukuran tubuh yang diperlukan.

0 komentar:

Post a Comment