Langkah-langkah Membuat Saku Pasepoile
Langkah-langkah Membuat Saku Pasepoile |
cara membuat saku klep - Banyak yang menganggap membuat saku pasepoile itu sulit.Namun sebenarnya tidak,hanya saja kita terkadang kurang sabar dan kurang tekun saja.Di sini saya akan menuliskan langkah-langkah membuat saku pasepoile.Menjahit adalah ilmu yang tidak pasti seperti berhitung.Berhitung 1 + 1 sudahlah pasti hasilnya 2.Berbeda dengan menjahit setiap orang memiliki cara dan metode masing-masing.Di sini adalah cara /metode yang saya tahu.Saya yakin masih banyak cara/metode yang lainnya.
Lamgkah-langkah membuat saku pasepoile :
1. Siapkan kebutuhan yaitu bahan utama,furing dan veslin.
2.Tentukan letak saku pada bahan utama(badan),dari pinggang 6-7 cm.Tentukan pula lebar saku,tergantung besar tangan orang yang akan memakainya.
3.Buat kumai serong dengan ukuran panjang dan lebar ditambah kampuh(2cm).Kumai serong dari bahan utama.
4.Potong bahan utama untuk lapisan saku.Untuk lapisan bisa disambung atau ditempel pada kain furing.
5.Potong kain furing sesuai ukuran.Furingharus sewarna dengan bahan utama /setidaknya mendekati.
6.Tempel/sambung lapisan pada kain furing.
7.Kumai serong diberi tanda jahitan,gunakan kapur jahit atau pensil tapi tipis saja.Tanda itu berupa persegi panjang dengan ukuran 1cm x lebar saku.
8.Tempelkan pada bahan utama(badan) bagian baik dan pada bagian buruk tempel kain furing(bagian yang tidak ada lapisannya).
9.Jahit sesuai tanda jahitan tadi,lalu belah tengahnya namun pada ujung dipotong menyudut membentuk segitiga.Balik kedalam lalu rapikan.
10.Jahit ujung-ujung saku yaitu pada potongan segitiga.Lalu tindas paspoile dari bagian baik.
11.Jahit furing yang ada lapisannya dengan furing yang ditempel pada badan.
12.Obras kampuhnya agar tidak bertiras.Selesai
Semoga bermanfaat.Raih mimpi jangan sampai menyesal dikemudian hari.Semangat hadapi hari esok.
Latihan Membuat Saku Bobok
Setelah selesai kursus jahit tingkat dasar, pengen juga lanjut ke tingkat terampil. Sebelum lanjut lagi, saya berniat untuk memperlancar membuat pola, jahit atasan, dan menjajal keberanian membuatkan baju kenalan. Tentu saja saratnya bikin atasan yang sederhana dan memakai bahan (katun) yang murah. Belum berani juga saya membuat baju untuk orang lain dengan bahan yang mahal. :)
Salah satu teman memberikan bahan kain batiknya. Dan dia ingin membuat atasan dengan retsleting dibelakang dan saku yang tidak kelihatan. Hoala.... saya belum pernah membuat saku tersebut. Pernah denger teman satu kursus yang ingin membuat saku bobok, yaitu saku yang tidak terlihat dari luar = saku bagian dalam).
Al hasil searching lah di Google dan mendapatkan : Tutorial Membuat Saku Bobok dari Mba Helda Az-za [http://dahelmuetz.blogspot.com/2012/10/tutorial-membuat-saku-bobok.html]
Silakan langsung ke blognya, karena di sini saya tidak menampilkan tutorial yang lengkap... Dan untuk percobaannya adalah atasan semi blazer yang saya buat saat kursus dasar.
Ukur posisi saku yang diinginkan
Karena memakai atasan yang sudah jadi, maka mengukur posisi sakunya mesti extra hati-hati. Iya lah, kan ngga mau bikin saku yang miring hehehe....
Kain Lidah Saku : 7 cm x 14 cm (sebelumnya buat kotak ukuran 2cm x 11 cm dengan pensil jahit)
Kain Pelapis Belakang : 14 cm x 33cm (nantinya tinggal di lipat saja hingga ukuran panjang saku menjadi skitar 15cm x 12 cm)
Setelah pas posisinya, jahit
Kemudian tumpuk kain berturut2 seperti : Lidah saku (bagian kain yang jelek); Baju atasan (bagian kain baik); Kain kantong (pelapis belakang) (dengan bagian kain yang buruk didepan). Letakkan posisi yang sama bagian sisi kiri kanan dan atas.
Hasil jahitan
Hasil jahitan bisa dilihat gambar di atas. Kemudian dari kotak tersebut bagi dua dan beri tanda (seperti gambar di bawah). Gunting mengikuti garis kuning (bisa juga memakai pendedel benang). Karena ini masih coba-coba, pada saat mengguntingnya ragu juga... Dan ternyata tidak salah potong... :)
Kasi tanda seperti gambar di atas dan gunting
Hasil potongan
Gambar di atas adalah hasil potongannya. Kemudian kain lidah saku balikkan ke dalam. sehingga seperti gambar di bawah)
gambar lidah saku yang sudah dibalik
untuk saku bobok yang ini saya memakai 1 lidah saku, yang hasil jadinya bisa dilihat di gambar paling bawah. Sekali lagi, silakan kunjungi langsung blog Tutorial Membuat Saku Bobok dari Mba Helda Az-za untuk mendapatkan tutorial yang lengkap...
posisi belakang
hasil jadi
Dengan adanya informasi yang kami sajikan tentang cara membuat saku klep
, harapan kami semoga anda dapat terbantu dan menjadi sebuah rujukan anda. Atau juga anda bisa melihat referensi lain kami juga yang lain dimana tidak kalah bagusnya tentang Pengertian bahan utama dan bahan pelengkap
. Sekian dan kami ucapkan terima kasih atas kunjungannya.
buka mesin jahit : https://youly15blog.wordpress.com/2010/01/04/langkah-langkah-membuat-saku-pasepoile/
0 komentar:
Post a Comment