Asyiknya Membuat Baju Anak Sendiri
Asyiknya Membuat Baju Anak Sendiri |
baju anak dan pola jahit - Sungguh senang rasanya melihat baju anak yang terpajang di etalase-etalase toko. Modelnya yang bagus-bagus, warnanya yang menarik, dan gambarnya yang lucu membuat para orangtua ingin selalu membelinya untuk sang buah hati.
Sayangnya, baju yang bagus tentu ditunjang juga dengan harga yang ‘bagus’. Untuk menyiasatinya, Anda sebenarnya juga bisa memberikan baju yang bagus untuk sang buah hati dengan cara membuatnya sendiri. Selain lebih hemat, tentunya model baju yang dibuat pun bisa lebih beragam.
Proses pembuatan baju anak ini sangat sederhana. Seperti membuat baju-baju lainnya, Anda cukup mempersiapkan segala kebutuhan menjahit, ukuran badan si kecil, dan menentukan pola dasarnya. Satu hal yang tidak boleh terlupakan adalah faktor kenyamanan anak saat mengenakan baju buatan Anda.
Berkaitan dengan hal itu, DeMedia menerbitkan buku Membuat Baju Santai Anak dari Satu Pola Dasar yang ditulis oleh Setta Widya. Buku ini merupakan pilihan tepat bagi Anda yang ingin membuat sendiri baju sang buah hati.
Selain memberikan informasi alat, bahan, tip, dan teknik dasar membuat baju anak, Setta juga menuliskan 20 model dan pola model baju santai anak yang bisa Anda buat sendiri.
Buku ini juga sangat tepat bagi Anda yang memiliki keterampilan menjahit pas-pasan, namun ingin membahagiakan anak dengan membuatkannya baju karena menyajikan tahap demi tahap proses menjahit baju anak.
Selamat mencoba!
buka mesin jahit : http://www.demediapustaka.com/16-buku/review/310-asyiknya-membuat-baju-anak-sendiri
Dengan adanya informasi yang kami sajikan tentang baju anak dan pola jahit
, harapan kami semoga anda dapat terbantu dan menjadi sebuah rujukan anda. Atau juga anda bisa melihat referensi lain kami juga yang lain dimana tidak kalah bagusnya tentang Apa itu sulam dan apa itu jahit???
. Sekian dan kami ucapkan terima kasih atas kunjungannya.
0 komentar:
Post a Comment