Cara Menghilangkan Kapalan di Tumit |
Cara Menghilangkan Kapalan di Tumit
Tanya:
Bagaimana cara menghilangkan kapalan di tumit? Terima
kasih.Jawab:
Banyak orang menggunakan benda tajam untuk
menghilangkan kapalan. Hati-hati, ini dapat menimbulkan
infeksi. Untuk cara yang aman, Anda dapat
mencoba tips berikut:
Rendamlah kaki selama 20 menit bisa juga ditambahkan
dengan garam laut, backing soda, teh chamomile
atau cuka apel untuk mengurangi bengkak dan juga
agar bisa lebuh mudah menghilangkan kapalan.
Gosokkan batu apung ke kaki yang kapalan atau bisa
juga gunakan scrub halus. Oleskan krim pelembab
pada malam hari, pilih krim yang mengandung salicylic
acid untuk membantu penyembuhan lebih cepat.
Lakukan perawatan pedicure minimal sebulan sekali.
Kemudian oleskan cream atau lotion yang mengandung
vitamin E, A dan C setiap malam. Olive oil dan baby
oil dapat membantu proses pelembutan kulit, bila kita
gunakan setiap hari.
Selain tips diatas, kapalan juga dapat disembuhkan dengan
cuka. Caranya pun cukup mudah, yakni dengan mengoleskancuka selama 5 menit, kemudian diulangi 4-5 kali. Atau
bisa juga menggunakan dengan getah bunga kamboja.
Cara menggunakannya adalah dengan mengoleskan getah
bunga kamboja pada bagian kaki yang kapalan. Oleskan secara
rutin hingga kapalan menghilang.
Sekian tips dari kami. Semoga berguna bagi Anda.
0 komentar:
Post a Comment