Teknik Menjahit Kemeja |
Teknik Menjahit Kemeja
Teknik Menjahit Kemeja Model I
1. Siapkan bahan-bahan dan alat-alat yang diperlukan
a. Bahan Praktikum:
1) Kain untuk kemeja
2) Trubenais
3) Kancing kemeja
4) Benang jahit
b. Alat Kerja:
1) Mesin jahit
2) Mesin obras
3) Gunting benang
4) Pita ukur
2. Membuat kerah kemeja
a. Setrika kain keras pada daun kerah (a) dan kaki kerah (b) sampai melekat.
b. Jahit daun kerah yang melekat pada kain kerasnya, bersama kain lapisan di bawahnya ( bertumpuk dua). Padukan permukaan bagusnya, jahit persis di pinggir (c) jika kain kerasnya tebal, atau di atas jika kain kerasnya tipis (d)
c. Gunting tipis pinggir kerah hingga tinggal ½ cm (e). Balik kerah, tusuk kedua ujungnya dengan gunting supaya runcing.
d. Cara lain melancipkan ujung kerah :
1) Jahit dua lembar kain kerah mulai dari ujung (f) sampai di ujung lancip (g), hentikan dalam keadaan jarura menancap.
2) Masukkan dua helai benang diantara dua lembar kain, tepat menyentuh jarum yang sedang menancap. Majukan jarum satu langkah hingga benang tersebut terkena jahitan. Tancapkan jarum kembali, tarik kedua benang ke luar (h). Lakukan untuk ujung yang sebelah lagi.
3) Balik kain kerah yang sudah ada benang di ujungnya, tarik benang yang ada sehingga menghasilkan bentuk runcing yang sempurna.
e. Ratakan dengan kuku supaya sepanjang tepinya pipih, rrnilus dan tidak berlipat-lipat (k). Jelujur lalu tindas dengan mesin, lebar tindasan 1-1/2 cm dari pinggir atau tindas tepat di pinggirnya. f. Lipat pinggir bawah kaki kerah dan tindas 7 mm dari pinggir kemudian lipat ujungnya menjadi 2, beri tanda di tengahnya dengan pensil atau digunting sedikit (1). Lipat juga daun kerah dan beri tanda tengah (m) g. Jahit kaki kerah pada daun kerah. Letakkan kerah di tengan (n), kain kaki kerah di atas (o) dan kain lapisan kaki kerah di bawah (p). Tanda tengah kaki kerah, lapisannya, dan daun kerah harus berpadu (1-m). h. Jelujur pinggir ujung daun kerah yang melengkung (q) sambil ditarik ke atas,hingga pinggirnya sama rata dengan pinggir kaki kerah (r). i. Jahit kerah yang sudah dijelujur dengan mesin di pinggir bawah kain keras,mulai dari tengah ke kanan dan dari tengah ke kiri, supaya tanda tengahnya tidak tergeser.
j. Balik kaki kerah yang sudah dijahit pada daun kerah ke bawah. jahit mulai 3 mm dari ujung pinggir kerah (s). Gunting tiras yang lebih (t) lalu atur kain lapisan kaki kerah supaya rata, 1A atau 1 cm dari pinggir kaki kerah.
3. Menyelesaikan semua model yang ada pada bagian badan depan maupun badan belakang
0 komentar:
Post a Comment