Istilah Jahit |
Istilah Jahit
Pencapan
Tumpang(Over Printing)
: Proses pelekatan zat warna yang dilakukan di atas
bahan tekstil berwarna, pencapan tumpang termasuk
pencapan langsung.
Pencelupan : Pemberian warna secara menyeluruh pada kain tekstil
secara merata di semua bagian (uniform) dengan
menggunakan zat warna.
Pengelantangan : Menghilangkan warna alami yang disebabkan oleh
adanya pigmen-pigmen alam atau zat-zat lain,
sehingga diperoleh bahan yang putih.
Pengelosan : Proses menggulung benang dalam suatu bentuk dan
volume tertentu sesuai dengan kebutuhan.
Penghanian : Proses menggulung benang lusi dengan arah
gulungan sejajar pada beam hani atau beam lusi.
Penumpukkan
Kain (Pile Up)
: Pengerjaan membuka kain grey yang masih dalam
bentuk gulungan terikat kemudian menumpuknya
dengan rapi di atas palet secara mendatar dengan
menarik ujung-ujungnya dengan panjang secukupnya
(+ 3 – 4 meter), penarikan ujung kain bertujuan untuk
mempermudah proses penulisan kode dan penjahitan
atau penyambungan.
Penyambungan
Kain (Sewing)
: Proses penyambungan ujung kain yang satu dengan
ujung kain yang lain dengan menggunakan mesin
obras khusus pada rangkaian persiapan proses.
Persiapan
Proses (Pre
Treatment)
: Cara-cara mempersiapkan bahan yang akan
mengalami proses penyempurnaan tekstil sehingga
akan mempermudah dalam penanganan proses
berikutnya.
Rakel : Alat untuk meratakan pasta zat warna yang ada pada
kasa agar pasta cap melekat pada kain dan
membentuk corak sesuai corak yang ada pada kasa.
Recycle : Kegiatan mengolah kembali atau mendaur ulang.
Reduce : Kegiatan mengurangi pemakaian atau pola perilaku
yang dapat menguarangi produksi sampah sertatidak melakukan pola konsumsi yang berlebihan.
Replace : Kegiatan untuk mengganti pemakaian suatu barang
atau memakai barang alernatif yang sifatnya lebih
ramah lingkungan dan dapat digunakan kembali.
Replant : Kegiatan melakukan penanaman kembali.
Retusir : Proses pemeriksaan dan perbaikan dengan tujuan
mendapatkan screen dengan kondisi yang sesuai
Reuse : Kegiatan menggunakan kembali material atau bahan
yang masih layak pakai.
Stretching : Proses pemasangan kasa/screen pada frame
(bingkai) yang telah disediakan, dengan cara
membentangkan kasa diatas frame dan
merekatkannya pada frame dengan cara
distaples/dilem
Stripping : Proses penghapusan motif pada screen untuk
kemudian di lakukan engraving kembali
0 komentar:
Post a Comment