, , , , , , , , , , , , , , , , , , ,

Memberi Tanda Bahan

Memberi Tanda Bahan

les,indonesia,private,obras,guru,sekolah,wanita,belajar,yogyakarta,usaha,jogja,kursus,terbaik,batik,kaos,kebaya,jahit,baju jahit,mesin jahit,konveksi,bordir,belajar menjahit,kursus menjahit

Memberi tanda pada bahan berbeda dengan memberi tanda pada pola. Kalau tanda-tanda pola untuk membantu meletakkan pola keatas bahan, sedangkan membri tanda pola ke bahan adalah memindahkan garis-garis pola ke bahan untuk membantu (memindahkan) pada proses menjahit.
Alat untuk memindahkan tanda pola ke bahan ada 3 jenis, disesuaikan dengan jenis bahan tekstil yang digunakan. Alat-alat untuk memindahkan tanda pola ke bahan adalah:

1.Rader dan karbon jahit
Rader ada 2 jenis:
a.Rader bergerigi adalah rader yang bagian rodanya memiliki gigi. Digunakan untuk memberi tanda pada bahan yang tipis (tidak tembus pandang) sampai yang sedang.
b.Rader licin (polos), pada rodanya licin, rata, tidak bergerigi, digunakan untuk memberi tanda pada bahan yang tipis tembus pandang.
Karbon jahit agak tebal karena ada zat seperti kapur yang melapisi salah satu sisinya.


2.Kapur jahit
Kapur jahit dapat juga dipakai untuk memindahkan tanda pola ke bahan, digunakan untuk bahan-bahan yang halus.

3.Jarum jahit tangan dan benang
Digunakan untuk bahan yang tebal, bahan yang halus dan licin.
Caranya:
1.Karbon jahit yang berkapur diletakkan pada bagian buruk bahan, kemudian rader dijalankan pada garis-garis pola yang mau dipindahkan, misalnya: seluruh bagian sisi atau bagian–bagian yang akan disambung (dijahit).
2.Tepat pada bagian yang akan disambung disemat dengan jarum pentul, kemudian buatlah garis mengikuti jarum pentul dengan kapur jahit.
3.
a)Garis-garis pola yang akan dipindahkan ke bahan dijelujur agak renggang dan menyisakan benang ± 1 cm diatas bahan.
b)Kedua helai bahan ditarik, benang jelujur yang ada diantaranya (merentang diantara kedua bahan) digunting.
c)Rapihkan dan tepuk-tepuklah benang dari bagian baik kain agar kedudukan benang kuat dan tidak mudah lepas.
Setelah seluruh garis-garis pola dipindahkan ke bahan:

1.Pola-pola dilepas dari bahan, disimpan kemudian diberi tanda.
a)Jika digarmen pola-pola tersebut sudah mempunyai kode, disimpan sesuai dengan kode-kode yang ada
b)Jika diusaha jahit perorangan, pola disimpan dengan cara digulung, diikat dengan sisa bahan yang sudah dipotong dan diberi nama pemesan.
2.Bahan-bahan yang sudah diberi tanda diikat dan dirapikan perkelompok.
3.Kemudian bahan-bahan tersebut diserahkan kebagian menjahit.

Rangkuman

Memberi tanda pada bahan ada 3 cara, disesuaikan dengan jenis bahan. Ketiga cara tersebut adalah:
a.Dengan karbon dan rader, karbon beradadi bagian buruk abahn. Garis pola dipindahkan dengan rader yang dijalankan pada bahan.
b.Dengan kapur jahit, pada garis pola dijarum pentul kemudian diberi kapur jahit.
c.Dengan benang jelujur, pada garis pola dijlujur renggang.
Setelah selesai diberi tanda, pola dilepaskan kemudian diikat dan diberi tanda.

1. Sebutkan 3 tanda/garis pola yang harus dipindahkan ke bahan!
2. Sebutkan 2 macam rader dan jelaskan cara pemakaiannya!
3. Sebutkan 3 alat untuk memindahkan tanda/garis pola! Jelaskan salah satu cara kerja alat pemindahan pola tersebut!

Kunci Jawaban

1. 3 tanda/garis pola yang harus dipindahkan ke bahan:
a.Garis sisi
b.Bagian yang akan dijahit/disambung
c.Bagian yang akan dihias

2. 2 macam rader:
a.Rader bergerigi adalah rader yang bagian rodanya memiliki gigi. Digunakan untuk memberi tanda pada bahan yang tipis (tidak tembus pandang) sampai yang sedang.
b.Rader licin (polos), pada rodanya licin, rata, tidak bergerigi, digunakan untuk memberi tanda pada bahan yang tipis tembus pandang

3. 3 alat memindahkan tanda pola:
a. Rader dan karbon jahit, karbon yang berkapur diletakkan kebagian buruk bahan kemudian rader dijalankan perlahan mengikuti garis pola yang akan dipindahkan.
b. Kapur jahit
c. Jarum jahit tangan dan benang


keywords : les,indonesia,private,obras,guru,sekolah,wanita,belajar,yogyakarta,usaha,jogja,kursus,terbaik,batik,kaos,kebaya,jahit,baju jahit,mesin jahit,konveksi,bordir,belajar menjahit,kursus menjahit  

0 komentar:

Post a Comment