, , , , , , , , , , , , , , , , , , ,

Menyiapkan Tempat Kerja Untuk Menyulam

Menyiapkan Tempat Kerja Untuk Menyulam

 
les,indonesia,private,obras,guru,sekolah,wanita,belajar,yogyakarta,usaha,jogja,kursus,terbaik,batik,kaos,kebaya,jahit,baju jahit,mesin jahit,konveksi,bordir,belajar menjahit,kursus menjahit


Tempat kerja untuk menyulam merupakan suatu ruangan laborat yang dilengkapi dengan:
a)Fentilasi udara yang cukup
b)Penerangan yang cukup
c)Lantai yang tidak licin
d)Berbagai peralatan menyulam/border

Peralatan yang Digunakan Untuk Membuat Sulaman Putih:

a)Jarum tangan untuk menyulam
Jarum yang digunakan untuk menyulam hendaknya jarum tersebut tidak mudah berkarat, seperti pada gambar
b)Bingkai/pemidangan
Alat berbentuk bulat terdiri dari  2 bagian yang terbuat dari kayu lapis/plastic dan digunakan sebagai penjepit kain yang akan disulam untuk mencegah hasil tusuk sulaman tidak rata dan berkerut
c)Bidal.
Alat berbentuk seperti topi yang terbuat dari besi berlapis stenlistil untuk melindungi ujung jari dari tusukan jarum atau untuk membantu mendorong pangkal jarum saat menyulam
d)Gunting.
Alat berbentuk seperti pada gambar 2.4 yang terbuat dari besi/stenlistil untuk menggunting  dan terdiri dari:
1)Gunting kain : untuk menggunting kain.
2)Gunting benang : untuk menggunting benang, tiras-tiras benang dan membuat lubang pada sulaman.

e)Pensil.
Alat tulis seperti pada gambar 2.5 yang digunakan untuk memindahkan desain hiasan pada bahan yang akan disulam.

f)Karbon Jahit.
Alat Bantu berbentuk lembaran seperti kertas yang dapat digunakan sebagai alat bantu untuk memindahkan desain hiasan pada kain yang akan disulam. Warna karbon jahit hendaknya yang mendekati warna kain.

Bahan yang Diperlukan Untuk Membuat Sulaman Putih

a)Kain.
Bahahn berbentuk lembaran terbuat dari tenunan benang yang digunakan sebagai bahan pokok, pilih kain dengan tenunan rapat misalnya tetoron, blaco, dan sebagainya denganmotif polos
b)Benang.
Bahan yang terbuat dari pilinan serat kapas yang digunakan khusus untuk menyulam,, adapun warna yang dipilih sewarna dengan kainnya atau setingkat di atas/di bawah warna kain.
c)Kapas/dakron.
Bahan yang digunakan sebagai pengisi khusus sulaman Matelase sehingga motif sulaman akan timbul.

Menentukan desain hiasan.

Dalam menentukan desain hiasan, kita harus lebih dahulu menentukan macam desainnya.
a)Sulaman Inggris. Contoh gambar halaman 28
b)Sulaman Richelieu. Contoh gambar halaman 32
c)Sulaman Perancis. Contoh gambar halaman 35
d)Sulaman Bayangan. Contoh gambar halaman 38
e)Matelase. Contoh gambar halaman 42   

Memindahkan desain hiasan pada kain.

a)Mengutip Langsung.
Teknik ini dipakai jika kain yang aka disulam dengan warna muda dan agak tipis, dengan menggunakan alat bantu meja kaca yang memakai lampu/sinar. Caranya, kain yang akan disulam diletakkan di atas desain hiasan yang dikutip dan mengutipnya di atas meja kaca yang berlampu/bersinar, kemudian motif dikutip dengan pensil lunak.

b)Mengutip dengan karbon jahit.
Teknik ini dipakai jika kainna tebal atau sedang yang permukaannya halus.
Caranya, disusun paling bawah kain, di atasnya karbon mengarah/ menghadap kain dan paling atas motif  desain hiasannya dengan menggunakan pensil keras atau alat seperti pensil yang tumpul dapat juga rader polos.

c)Mengutip dengan gambar tempel.
Teknik ini dipakai jika permukaan kain halus.
Caranya, kain diletakkan paling bawah kemudian desain hiasan di atas dengan mengarah / menghadap pada kain, tindas dengan setrika dalam keadaan panas sampai motif hiasan menempel pada kain.

d)Mengutip dengan tusuk penanda.
Teknik ini dipakai pada kain yang lembut dan berbulu.
Caranya, kertas motif hiasan diletakkan di atas kain, kemudian motif dijelujur kecil dengan benang warna kontras sampai tembus kain, robek kertas dengan hati-hati.

Memasang Pemidangan / Bingkai Pada Kain.

a)Pemidangan dilonggarkan skrupnya dan pisahkan kedua lingkarannya.
b)Letakkan kain yang akan disulam di atas lingkaran yang dalam.
c)Pasangkan lingkaran yang luar di atas kainnya dengan ditekan.
d)Ratakan kainnya sehingga kain yang di dalam lingkaran terasa kencang.
e)Kencangkan skrup bingkai.
f)Apabila masih longgar bias dilakukan dengan cara melapisi kertas

Rangkuman

1.Tempat kerja (laborat border/sulaman) yang memenuhi syarat
Kelengkapan peralatan:
1.jarum tangan
2.bidal
3.gunting
4.pensil
5.karbon jahit

3.Bahan yang sesuai kebutuhan:
a)Kain
b)Benang sulam
c)Kapas/dakron

4.Desain hiasan sulaman putih:
a)Sulaman Inggris
b)Sulaman Richelieu
c)Sulaman Perancis
6.Sulaman Bayangan

d)Matelase

5.   
Memindahkan desain hiasan pada kain:
a)Mengutip langsung
b)Mengutip dengan karbon jahit
c)Mengutip dengan gambar temple
d)Mengutip dengan tusuk penanda

1.Sebutkan 5 alat yang diperlukan saat menyulam!
2.Sebutkan 3 bahan untuk membuat sulaman puti!
3.Sulaman apa saja yang termasuk sulaman putih?
4.Sebutkan 4 cara untuk mengutip desain hiasan pada kain.h

Kunci Jawaban

1.Untuk menyulam ada 5 jenis yaitu:
a)jarum tangan/sulam
b)pemidangan
c)bidal
d)gunting
e)pensil
f)karbon
g)meja kaca/meja kutip

2.Bahan-bahan untuk membuat sulaman putih:
a)Kain motif polos
b)Benang sulam
c)Kapas/dakron/busa

3.Macam-macam sulaman putih
a)Sulaman Inggris
b)Sulaman Richelieu
c)Sulaman Perancis
d)Sulaman Bayangan
e)Matelase

4.Cara mengutip desain hiasan pada kain
a)Mengutip langsung
b)Mengutip dengan karbon jahit
c)Mengutip dengan gambar templel
d)Menguti dengan tusuk penanda (jelujur kecil)


keywords : les,indonesia,private,obras,guru,sekolah,wanita,belajar,yogyakarta,usaha,jogja,kursus,terbaik,batik,kaos,kebaya,jahit,baju jahit,mesin jahit,konveksi,bordir,belajar menjahit,kursus menjahit  

0 komentar:

Post a Comment