Pemasangan lengan licin
"Pemasangan lengan licin" |
Cara memasang lengan licin:
(1)Stik besar 0,5 cm dari atas garis pola dan 0,5 cm di bawah garis pola disetik kasar.
(2)Tarik kedua benang yang berada di bawah lalu ratakan.
(3)Cara memasang lengan pada kerunglengan dengan disemat jarum pentul.Letak kampuh lengan 1 cm di depan kampuh sisi badan. Waktu menyemat pakaian dipegang sedemikian rupa sehingga kampuh kepala lengan berada di atas kerung lengan.Letak jarum pentul tegak lurus garis rader.Kemudian dijelujur agak rapat dengan jarak jelujuran lebih kurang 0,25 cm.
(4)Setelah jarum pentul dilepas,kampuh dimampat dari bagian dalam lengan.
(5)Kerung lengan disetik dari bagian dalam lengan,arah setikan lengan kanan dan lengan kiri harus sama.
(6)Sebaiknya kerung lengan diberi jahitan kedua untuk merapihkan penyelesaiannya nanti.Letak setikan kedua dengan jarak 1 cm dari setikan pertama.Kemudian tiras kerung lengan digunting dengan jarak 1 – 2 mm dari setikan kedua.Penyelesaian kampuh kerung lengan dapat dikerjakan dengan : diobras,difeston,dijahit zig-zag,digunting zig-zag, ditusuk balut jarang.jika akan diselesaikan dengan tusuk balut jarang dengan hasil seperti kampuh balik,tak usah diberi jahitan kedua.
0 komentar:
Post a Comment