Aneka Jenis Produk Budidaya Tanaman Hias
aneka jenis produk budidaya tanaman hias - Tanaman hias merupakan salah satu jenis tanaman yang dimanfaatkan oleh banyak kalangan sebagai hiasan. Baik itu di dalam ruangan maupun di luar ruangan, seperti di teras maupun halaman rumah. Tanaman hias menjadi primadona lantaran keindahan yang dimiliki, baik itu dari daunnya, bentuk pohon maupun bunganya. Di pasaran, banyak sekali aneka jenis produk budidaya tanaman hias yang bisa anda jumpai, dengan harga yang paling murah hingga yang paling mahal. Budidaya tanaman hias memiliki banyak jenis produk, antara lain yaitu :
1. Adiantum atau suplir
Aneka jenis produk budidaya tanaman hias ini memiliki banyak jenis serta varietasnya. Suplir ini memiliki tampilan yang cukup cantik sebab daunnya berukuran kecil dan segar. Jenis tanaman suplir ini perlu penanganan khusus dalam pemeliharaannya, karena agar bisa tumbuh dengan baik perlu lingkungan yang lembab serta udara yang bersih. Selain itu, juga membutuhkan cahaya yang sedikit dan tidak membutuhkan air dalam jumlah banyak. Air penyiram sebaiknya air hujan. Pada saat musim kemarau, kelilingi pot dengan mos basah untuk menjaga kelembabannya.2. Kuping Gajah (Anthurium crystallinum Lindl)
Anthurium Crystallinum atau di negara Indonesia lebih dikenal dengan Kuping Gajah. Aneka jenis produk budidaya tanaman hias ini sangat menarik, karena keunikan dari daunnya yang besar dan berbentuk seperti jantung. Dan daun yang lebar tersebut dianggap mirip dengan kuping gajah. Tanaman jenis anthurium daun ini memiliki warna hijau tua pada daun, dan terdapat urat-urat yang berwarna hijau muda dan agak putih.
Selain bentuknya yang unik perawatannya juga mudah. Tanaman kuping gajah hanya membutuhkan sedikit sinar matahari, kemudian lokasi yang teduh. Apabila terlalu sering terkena matahari bisa menyebabkan daunnya menguning. Namun jika tidak mendapat cahaya yang cukup, daunnya terlihat pucat dan lemas. Dan tanaman kuping gajah menyukai tempat yang lembab.
Aneka Jenis Produk Budidaya Tanaman Hias
3. Paku Tanduk Simbar Menjangan (Platycerium bifurcatum (Cav.) C.Chr.)
Salah satu jenis tumbuhan Paku ini menarik, karena bentuknya yang menyerupai tanduk rusa. Aneka jenis produk budidaya tanaman hias yang satu ini biasanya ditempelkan pada pohon, atau digantungkan dan menyukai tempat yang tidak terkena sinar matahari secara langsung. Pada saat anakan tumbuh, perlahan pisahkan dari induknya, lalu ditempelkan ke tempat lain.
4. Begonia Semperflorens
Aneka jenis produk budidaya tanaman hias yang mengandalkan keindahan pada bunganya ini adalah, satu diantara berbagai jenis Bunga Begonia. Begonia Semperflorens ini mungil dan akan terus menghasilkan bunga di sepanjang tahun. Terdapat berbagai banyak warna pada bunganya, dari yang warna putih hingga merah merona.Kemudian memiliki daun berbentuk bulat dan berwarna hijau mengkilat. Tanaman ini akan tumbuh dengan baik pada udara yang lembab. Untuk pembudidayaannya menggunakan pot, bungkus pot dengan mos yang basah dan daunnya jangan sampai terkena air.
5. Asoka
Dalam bahasa ilmiah, aneka jenis produk budidaya tanaman hias ini disebut dengan Saraca indica. Tanaman ini mempunyai keunikan, karena terdapat jenis Asoka yang bunganya memiliki banyak warna dalam satu pohon. Tentunya sangat indah sekali sebagai hiasan rumah. Perawatan pada tanaman ini juga mudah karena merupakan jenis tanaman yang tahan akan panas matahari. Jadi, meski pada musim kemarau sekalipun akan tetap tumbuh dengan baik.
6. Lidah mertua (Sansevieria Trifasciata Laurentii)
Tanaman jenis produk Sansevieria ini memiliki keindahan pada daunnya. Memiliki daun yang panjang berwarna hijau dan berwarna kuning pada daun, kaku juga keras. Jenis tanaman hias ini mudah dalam perawatannya, karena ia tetap akan hidup meski jarang disiram.
Aneka jenis produk budidaya tanaman hias ini memerlukan cahaya matahari yang cukup, jadi jika anda ingin meletakkannya di dalam rumah setiap satu minggu sekali dikeluarkan agar mendapatkan sinar matahari. Semoga bermanfaat.
Aneka Jenis Produk Budidaya Tanaman Hias |
Dengan adanya informasi yang kami sajikan tentang aneka jenis produk budidaya tanaman hias
, harapan kami semoga anda dapat terbantu dan menjadi sebuah rujukan anda. Atau juga anda bisa melihat referensi lain kami juga yang lain dimana tidak kalah bagusnya tentang 40 Gambar Desain Baju Muslim Remaja Paling Modis
. Sekian dan kami ucapkan terima kasih atas kunjungannya.
buka mesin jahit :http://belajarberkebun.com/aneka-jenis-produk-budidaya-tanaman-hias.html
0 komentar:
Post a Comment