Mendesain Sendiri Model Baju Gamis Pesta
Mendesain Sendiri Model Baju Gamis Pesta |
bahan membuat perancangan bahan busana pesta - Saat anda memerlukan sebuah busana muslim untuk anda pakai pada sebuah acara pesta, terkadang sulit sekali menemukan yang pas sesuai dengan selera dan anggaran anda. Anda sudah mencarinya ke berbagai tempat tapi tidak juga menemukan yang pas. Ada yang harganya terjangkau tapi modelnya anda tidak suka, dan sebaliknya ada yang modelnya sangat anda suka tapi harganya terlalu mahal untuk anda. Untuk menghindari hal seperti itu ada baiknya anda mulai bepikir untuk bisa merancang serta membuat sendiri gaun atau busana muslim yang akan anda pakai untuk keperluan menghadiri sebuah pesta.
Model Baju Gamis Pesta Hasil Kreasi Anda Sendiri
Ada ungkapan yang mengatakan tempat boleh terbatas, uang boleh terbatas, kemampuan boleh terbatas, asal kreativitas anda tidak terbatas. Ungkapan ini mengajarkan pada kita bahwa dengan kreativitas, segala batasan yang kita miliki akan hilang dengan sendirinya, begitupun saat anda memerlukan sebuah busana pesta. Dengan kreativitas yang anda miliki, anda bisa mendapatkan apa yang anda inginkan tanpa dibatasi oleh kemampuan keuangan anda. Berikut adalah
tips langkah-langkah membuat sendiri model baju gamis pesta anda.
1. Buatlah sketsa gambar model baju yang anda inginkan kemudian ukur badan anda. Ini adalah langkah pertama yang umum dilakukan oleh seorang penjahit saat hendak membuat sebuah baju. Ukur semua bagian sesuai dengan model yang anda inginkan dan catat di sebuah buku atau kertas.
2. Gunakan kertas pola. Bagi anda yang baru pertama kali membuat rancangan sendiri model baju gamis pesta anda, gunakanlah kertas pola untuk memastikan ukuran saat anda hendak memotong bahan/kain. Anda bisa menemukan beberapa pola yang bisa anda dapatkan secara gratis di internet.
3. Belilah kain serta kelengkapan lain seperti resleting, benang, kancing dan lain-lain sesuai dengan sketsa yang telah anda buat. Bagi pemula sebaiknya pilihlah bahan yang mudah ditangani seperti bahan katun atau bahan poplin.
4. Cuci, keringkan, dan setrika bahan yang telah anda beli. Ini untuk lebih memudahkan anda saat anda akan melakukan proses pemotongan bahan.
5. Potong bahan sesuai pola yang telah dibuat. Jangan lupa lebihkan satu atau dua cm dari batas pola untuk persediaan pemasangan aksesoris seperti reslsting dll. Agar pola tidak bergeser, gunakan jarum pentul untuk mengaitkannya dengan bahan.
6. Selesai pemotongan bahan, mulailah menjahit untuk menyatukan bagian-bagian pola tersebut dan memasang kelengkapan serta aksoris lain.
Model baju gamis pesta anda pun sekarang sudah jadi. Coba terlebih dahulu untuk memastikan tidak ada yang kurang dengan baju pesta hasil kreasi anda sendiri tersebut dan segera perbaiki kekurangan jika ada.
Kepuasan Mengenakan Model Baju Gamis Pesta Rancangan Sendiri
Pada dasarnya setiap orang memiliki kreativitas yang tidak terbatas, tapi yang terbatas adalah niat serta kemauan orang itu untuk mengasah dan mengembangkan kreativitas yang ada pada dirinya.
Model baju gamis pesta memang banyak tersedia di butik atau toko-toko pakaian busana muslim atau toko biasa. Namun dengan membuat sendiri model yang anda inginkan, hal ini akan memberi anda kepuasan tersendiri. Selain itu anda akan terlatih untuk mengembangkan kreativitas yang anda miliki. Banyak para perancang busana yang kini sudah mapan dan terkenal dan hasil rancangannya dikagumi serta banyak disukai oleh masyarakat memulainya dari belajar seperti pada langkah-langkah yang sudah diuraikan di atas.
sumber : http://gamispesta.net/blog/mendesain-sendiri-model-baju-gamis-pesta
Dengan adanya informasi yang kami sajikan tentang bahan membuat perancangan bahan busana pesta
, harapan kami semoga anda dapat terbantu dan menjadi sebuah rujukan anda. Atau juga anda bisa melihat referensi lain kami juga yang lain dimana tidak kalah bagusnya tentang MACAM-MACAM SULAMAN BERWARNA
. Sekian dan kami ucapkan terima kasih atas kunjungannya.
0 komentar:
Post a Comment