, , , , , , , , , , , , , , , , , , ,

Cara Membuat Pakaian Sendiri

Cara Membuat Pakaian Sendiri

les, indonesia, private, obras, guru, sekolah, belajar, yogyakarta, usaha, jogja, kursus, terbaik, batik, kaos, kebaya, jahit, baju jahit, mesin jahit, konveksi, kursus menjahit
Cara Membuat Pakaian Sendiri

3 Metode:Menyiapkan Pakaian Anda Membuat Pakaian Anda Sendiri Membuat Pakaian dengan Gaya Lainnya
Pernah melihat pakaian yang sangat bagus di peragaan busana atau di majalah tetapi harganya terlalu mahal? Atau Anda mungkin hanya ingin pakaian tertentu yang tidak bisa Anda temukan di toko? Berikut ini adalah tips-tips dasar cara membuat pakaian sendiri, serta tautan ke beberapa artikel khusus berisi petunjuk khusus tentang teknik pembuatan pakaian.



Metode 1 dari 3: Menyiapkan Pakaian Anda


Pilihlah kain. Kain apapun bisa digunakan untuk membuat pakaian, walaupun jika ini adalah pertama kalinya Anda mencoba membuat pakaian sendiri, cobalah gunakan kain alami yang mudah atau kain katun campuran. Cari kain yang warna, pola, dan teksturnya sesuai dengan keinginan Anda. Menggunakan kain sutra atau kain yang berat akan membuat Anda sulit untuk menjahitnya tanpa banyak latihan sebelumnya. Gunakanlah kain yang cukup tebal sehingga Anda tidak memerlukan lapisan tambahan. Anda memerlukan antara 1.8 - 2.8 m kain tergantung pada ukuran tubuh dan panjang pakaian Anda.
Coba gunakan kaus yang terlalu besar sebagai dasar membuat pakaian Anda. Anda bisa membeli kaus ini di toko atau menggunakan kaus lama Anda.
Pilih kain secara kreatif dan coba gunakan sprei atau tirai sebagai kain pakaian Anda. Anda bisa membeli kain vintage di toko jika Anda tidak memiliki sprei atau tirai di rumah yang bisa Anda gunakan.
Iklan


Mencuci kain. Untuk menghilangkan kerutan atau noda, dan mengerutkan kaian sebelum menjahit, Anda perlu mencuci kain Anda. Setelah mencuci dan mengeringkan, setrika kain Anda untuk menghaluskannya serta menyiapkannya untuk dijahit.

Pilih sebuah pola. Membuat pakaian adalaha salah satu hal yang rumit untuk dikerjakan sendiri, dan akan jauh lebih mudah dibuat menggunakan pola. Pola adalah ukuran dan bentuk khusus dari bagian-bagian pakaian yang akan digunakan sebagai dasar memotong kain Anda. Pola-pola pakaian dapat Anda temukan secara online baik gratis maupun dengan harga tertentu yang biasanya cukup murah. Pilih pola yang bentuk dan gayanya Anda sukai, dalam ukuran yang sesuai dengan tubuh Anda.

Membuat pola tiruan. Jika Anda tidak ingin menggunakan pola untuk pakaian Anda, gunakanlah pakaian yang biasanya Anda gunakan untuk membuat pola tiruan. Pilih pakaian yang Anda sukai dan ukurannya pas dengan tubuh Anda, dan gunakanlah pakaian ini sebagai dasar untuk membuat pola. Pakaian Anda yang baru akan memiliki gaya yang sama dengan pakaian yang dulu Anda sukai.

Ukurlah tubuh Anda. Jika anda menggunakan pola pakaian, ikuti panduan yang disertakan untuk mengukur tubuh Anda dengan meteran jahit. Untuk menghasilkan pakaian baru sesuai pakaian lama Anda sebagai polanya, lipat menjadi dua ukuran yang sama. Letakkan di atas kain Anda yang juga terlipat menjadi dua bagian, dan gambar garis luarnya. Anda bisa mengubah panjang pakaian baru Anda baik menggunakan pola atau ukuran Anda sendiri dengan mengukur panjang pinggul ke titik manapun yang Anda sukai, dan mengubah ukuran hasil potongan kain Anda.

Metode 2 dari 3: Membuat Pakaian Anda Sendiri


Potong kain Anda. Letakkan kain Anda di tempat yang rata (lipat jadi dua bagian jika polanya demikian) dan letakkan pola Anda di atasnya. Ikuti garis pola dan panduan pola untuk memotong kain Anda ke bentuk yang sama. Jika Anda menggunakan pakaian lama sebagai pola, gunakan garis luar pakaian yang sudah dilipat menjadi dua bagian. Potong kains sesuai garis ini, dan buka lipatan pakaian untuk melihat bagian depan pakaian Anda.
Tambahkan ½ inchi panjang kain di sekitar ujung pakaian untuk menjahit tepinya. Sebagian besar pola biasanya sudah menyertakan ukuran ini, tapi Anda harus menambahkannya jika Anda menggunakan pakaian lama sebagai pola.
Jika Anda ingin menambahkan lengan pakaian, Anda perlu menyiapkan kainnya secara terpisah dengan badan pakaian Anda. Potong kain Anda dengan gaya tanpa lengan dan jahit lengan pakaian Anda setelahnya.
Pastikan untuk memotong kain untuk bagian punggung pakaian pada titik ini, dengan menggunakan cara yang sama untuk membuat bagian depan pakaian.

Mulai menjahit. Ikuti petunjuk menjahit sesuai pola pakaian Anda. Biasanya bagian sisi pakaian akan dijahit terlebih dahulu. Balik kain Anda dan lipat 1/4 inchi di setiap sisinya, setrika sehingga lipatan tersebut rata. Kemudian, gunakan jahitan zigzag untuk menyatukan bagian depan dan belakan pakaian, dan jahitan kunci untuk menyatukan bagian yang baru di jahit dengan badan pakaian Anda. Jahitan kunci akan membantu pakaian Anda rata sepanjang jahitan dan memberikan penampilan profesional pada pakaian Anda.
Ikuti petunjuk khusus dalam pola Anda untuk menjahit bagian tambahan pakaian Anda.
Jika pola Anda mengarahkan Anda untuk menjahit selain bagian sisi terlebih dahulu, maka lakukanlah.

Jahit garis leher. Untuk garis leher yang sederhana, lipat 1/4 inchi kain di tepinya dan setrika hingga rata. Gunakan jahitan lurus di sepanjang kerah untuk menjadi tepinya sehingga tidak menjuntai. Anda bisa menyesuaikan seberapa dalam garis leher yang ingin Anda buat dengan mengukur jarak dari pinggulke bagian manapun di dada Anda, dan sesuaikan panjang kain berdasarkan ukuran ini.

Buat tepi pakaian. Pada bagian bawah pakaian, lipat 1/4 inchi kain dan setrika hngga rata. Jika Anda punya, gunakan mesin obras untuk mencegah benang kain terlepas. Kemudian gunakan jahitan lurus untuk menyatukan tepi yang dilipat dengan bagian bawah pakaian, sehingga posisinya tidak berubah.

Selesaikan pakaian Anda. Jika Anda mau, tambahkan resetling di sisi atau di belakang pakaian Anda sehingga Anda bisa lebih mudah membuka atau menutupnya. Anda juga bisa menambahkan renda untuk mempercantiknya. Ini adalah pakaian Anda dan kesempatan Anda untuk menunujukkan gaya Anda! Lakukan sesuka Anda.
Iklan


Metode 3 dari 3: Membuat Pakaian dengan Gaya Lainnya


Gunakan sprei untuk membuat pakaian. Jika Anda memiliki sprei bagus yang tidak terpakai di rumah atau jika Anda ingin menghemat biaya membuat pakaian, cobalah membuat pakaian dari sprei lama Anda. Karet di bagian tepi sprei bisa menjadi karet di pakaian Anda, dan sprei Anda di waktu yang sama akan memberikan kain untuk pakaian Anda dengan sedikit biaya.

Ubah rok kesukaan Anda menjadi sebuah gaun. Jika Anda ingin membuat pakaian yang cantik dengan cepat, satukan rok dengan atasan yang cantik dengan mengikuti cara berikut ini. Anda bahkan bisa memilih untuk membuat atasan Anda sendiri dengan kain dasar dan menjahitkannya ke rok Anda. Cara ini sangat cepat dilakukan jika Anda sedang terburu-buru.

Buat pakaian flapper era 1920an. Baik jika Anda memang menyukai gaya tahun 20an atau jika Anda mencari pakaian untuk pesta kostum, membuat gaun flapper sendiri sebenarnya mudah dilakukan. Kombinasikan pakaian biasa, beberapa lapisan kain, dan sedikit kemampuan menjadit, dan voila! Anda akan siap untuk menghadiri pesta bertema 20an.

Membuat gaun prom sendiri. Berhemat sekaligus mewujudkan gaun impian Anda sesuai keinginan Anda. Carilah pola kain yang cantik, kain yang cocok dan buat gaun Anda sendiri di rumah! Orang-orang akan mengagumi gaya Anda dan kemampuan menjahit Anda!


Tips



Ikuti aturan lama menjahit dengan melakukan pengukuran dua kali dan menggunting satu kali. Lebih baik memeriksa ukuran Anda kembali daripada merusak pakaian Anda secara keseluruhan.
Lakukan perlahan-lahan. Walaupun mungkin akan menghabiskan banyak waktu, tapi sebenarnya menjahit dengan hati-hati akan lebih cepat daripada Anda harus membongkar pakaian Anda dan mengulanginya dari awal karena terburu-buru.
Minta orang lain untuk melakukan pengukuran sehingga hasilnya lebih akurat.
Cari pola pakaian yang gratis dan bisa diunduh di internet.

sumber : wikihow

0 komentar:

Post a Comment