Silaturahmi Saat Lebaran |
Silaturahmi Saat Lebaran
Bagi sebagian besar umat Islam di dunia, hari lebaran adalah hari yang
paling ditunggu. Lebaran sangatlah mempunyai arti penting bagi umat
islam. Di momen Lebaran, umat islam bisa saling memaafkan antar
sesama. Dan juga bisa bersilaturahmi dengan kerabat dekat ataupun
jauh. Bahkan sebagian besar orang rela pulang kampung hanya untuk
merayakan lebaran bersama keluarga besar.
Silaturahmi dan saling memafkan
adalah dua hal yang identikdalam momen lebaran. Hal
ini sudah menjadi tradisi sebagian
umat islam dipenjuru dunia. Memang
banyak fakta mengungkapkan bahwa
silaturahmi tidak hanya bisa dilakukan
sat lebaran tiba.
Setiap saat kita juga bisa melakukan
silaturahmi. Namun Silaturahmi saat
lebaran, mempunyai kesan dan manfaattersendiri bagi sebagian orang.
Tidak harus dua hari atau tiga hari
lebaran saja, tapi lebaran masih bisa
dirayakan hingga satu bulan, atau
akhir bulan Syawal.
So, tetaplah berkunjung atau bersilaturahmi
ke rumah keluarga kita yanglain, meski tak punya waktu di tiga
hari pertama lebaran. Berikut manfaat
Silaturahmi saat lebaran:
1.Memupuk rasa cinta dan kasih
terhadap sesama manusia sehingga
tercipta tali kekeluargaan dan kebersamaan.
2.Mengakrabkan jalinan persaudaraan
yang lama tidak bertemu karenaterhalang oleh jarak dan waktu.
Maka dengan momen mudik pulang
kampung saat lebaran bisa bertemu
lagi.
3.Mendapatkan ridho Allah SWT karena
telah mementingkan silaturahmi
dengan orang tua, keluarga dekat,sahabat, hingga tetangga sekitar
tempat tinggal. Dan juga orang yang
datang untuk bersilaturahmi akan
banyak didoakan oleh mereka yang
didatangi.
4.Melalui silaturahmi bisa saling
mengingatkan dalam kebenaran danyang dikunjungi akan merasa senang.
5.Silaturahmi bisa memperlancar rejeki,
jodoh, serta kesuksesan dalam
karir.
“Silaturahmi saat lebaran, mempunyai
kesan dan manfaat tersendiri bagi sebagianorang. Tidak harus dua hari atau tiga
hari lebaran saja, tapi lebaran masih bisa
dirayakan hingga satu bulan, atau akhir
bulan Syawal”
Dalam bersilaturami hendaknya
memperhatikan segala sesuatunya,seperti pakaian, sikap, dan lainnya,
saat berkunjung. Berikut hal yang
perlu diperhatikan dalam bersilaturahmi
saat lebaran:
Berpakaian yang sopan
Gunakanlah pakaian yang sopan
saat bersilaturami. Mengingat
momen bersilaturahmi saat lebaranhendaknya menggunakan pakaian
busana musim atau pakaian yang
tertutup
Menjaga sikap saat bertamu
Saat bertamu hendaknya menjaga
sikap. Seharusnya kita mengetahui
terlebih dulu bagaimana pemilik rumah.
Selalu bersikap sopan dengan
orang yang lebih tua.
Menjaga tata karma saat berbicara
Tata karma saat berbicara dengan
pemilik rumah hendaknya perlu
diperhatikan agar tidak menimbulkan
kesan buruk dari tuan rumah.
0 komentar:
Post a Comment