, , , , , , , , , , , , , , , , , , ,

Teknik bordir terawang

les, indonesia, private, obras, guru, sekolah, belajar, yogyakarta, usaha, jogja, kursus, terbaik, batik, kaos, kebaya, jahit, baju jahit, mesin jahit, konveksi, kursus menjahit
Teknik bordir terawang

Teknik bordir terawang


Bordir terawang adalah bordir yang dikelilingi oleh lubang-lubang yang
bagian tepinya diselesaikan dengan tusuk loncat pendek.
Terawang dapat digunakan dengan menggunakan variasi motif atau tanpa
variasi sama sekali, hanya membentuk lubang-lubang. Apabila menghendaki
motif hiasan, penuhi dengan motif tusuk hias, misalnya kombinasi tusuk
pipih dan tusuk sasak dengan menggunakan benang yang sewarna atau
kombinasi benang yang serasi. Motif pada terawang terletak di tengah
sehingga motif tengahnya harus diselesaikan terlebih dahulu

Cara mengerjakan:


1) setik pinggiran motif dengan benang yang sewarna dengan bahan
menggunakan tusuk suji cair, kemudian atasnya diberi tusuk kasar.
2) Selesaikan motif di tengah dengan tusuk bordir yang dikehendaki dan
warna benang yang dikehendaki (tergantung jenis sulaman yang
dikehendaki, boleh sulaman sewarna maupun sulaman bebas)
3) Buat rentangan-rentangan benang sekeliling motif menggunakan loncat
pendek sesuai dengan motif lubang-lubang yang dikehendaki
4) Guntinglah/sorderlah sisa bagian dalam pada tempat yang akan dibuat
lubang-lubang/terawangnya.

1. Bordir adalah salah satu jenis sulaman yang dikerjakan dengan mesin
jahit/mesin bordir

2. Alat yang perlu dipersiapkan dalam membordir adalah mesin jahit yang
\merupakan alat utama, dan alat bantu yaitu pemidangan sebagai alat bantu
untuk meregangkan dan menggerakkan bahan, jarum jahit, gunting bordir,
plat bordir (jika diperlukan) sebagai pengganti alat untuk menurunkan gigi
mesin. Bahan utama yang digunakan untuk membordir adalah semua jenis
bahan/kain, baik kain polos maupun kain bermotif, perca-perca untuk
pengerjaanan aplikasi yang menggunakan teknik bordir, dan benang bordir.

3. Persiapan Membordir


a. Mempersiapkan semua alat dan bahan yang diperlukan untuk membordir
b. Menyiapkan motif dan memindahkan motif pada bahan yang akan di
bordir.
c. Memasang bahan yang akan dibordir dalam pemidangan dengan motif
yang akan dibordir terletak ditengahnya.
d. Mempersiapkan mesin dengan sebaik-baiknya.

4. Hasil bordir berkerut dapat terjadi diantaranya adalah:


a. pemasangan bahan pada pemidangan yang kurang tepat
b. pengaturan tegangan benang yang kurang baik
c. bahan utama yang terlalu tipis sehingga perlu diberi kain keras

5. Hasil Demonstrasi cara mempersiapkan mesin bordir harus memenuhi


langkah-langkah yang benar, yaitu:

a. Menggunakan mesin biasa, persiapan yang harus dilakukan meliputi:


·  Membersihkan mesin dan memberi minyak mesin jika diperlukan
·  Mencoba mesin sampai menghasilkan setikan yang baik.
·  Mengisi benang pada kumparan
·  Melepas sepatu mesin
·  Memasang jarum mesin, kumparan dan rumah kumparan
·  Menurunkan gigi mesin, jika mesin jahit tidak dilengkapi dengan
pengatur gigi mesin, gunakan plat bordir
·  Pengatur stik (jarak jahitan) diarahkan pada batas garis tengah
·  Memasang benang atas sesuai urutan jalannya benang
·  Mengatur tegangan benang sampai memperoleh tegangan benang
yang diinginkan
·  Memasukkan bahan yang telah diletakkan pada pemidangan
dibawah jarum mesin, kemudian menurunkan pengatur sepatu
mesin jahit

b. Menggunakan mesin khusus untuk bordir


·  Membersihkan mesin dan memberi minyak mesin jika diperlukan
·  Mengisi benang pada kumparan
·  Memasang jarum mesin, kumparan dan rumah kumparan
·  Memasang benang atas sesuai urutan jalannya benang
·  Memasukkan bahan yang telah diletakkan pada pemidangan dibawah
jarum mesin, kemudian menurunkan pengatur sepatu mesin jahit

1. Hasil fragmen suji cair penuh, setengah penuh dan penuh masing-masing
harus memenuhi kriteria yang telah ditentukan
2. Hasil fragmen loncat pendek harus memenuhi kriteria yang telah
ditentukan
3. Motif dan hasil fragmen loncat panjang harus memenuhi kriteria yang
telah ditentukan

0 komentar:

Post a Comment