Apa itu kain perca? Pengertian Jenis & Fungsi Lengkapnya
Apa itu kain perca? Pengertian Jenis & Fungsi Lengkapnya |
fungsi kain perca - Apa itu kain perca? Pengertian Jenis & Fungsi Lengkapnya. Apakah anda tau apa itu kain perca? Apakah anda sudah pernah mendengarnya? Mungkin sebagian dari anda yang belum mengetahui arti kain perca pasti anda bertanya-tanya apa itu kain perca pengertian jenis & fungsi lengkapnya.
Kain perca adalah kain sisa-sisa guntingan yang berasal dari pembuatan pakaian, kerajinan atau berasal dari produk tekstil lainnya. Biasanya kain perca ini digunakan untuk berbagai macam kerajinan tangan, nah jika anda menemukan atau mempunyai sisa-sia kain atau kain perca jangan dibuang ya, karna kain perca ini dapat di manfaatkan menjadi berbagai macam kerajinan seperti dimanfaatkan sebagai taplak meja, sarung bantal, keset, bros, dan lain-lainnya.
Pengen Punya Bisnis Konveksi? Intip: Konveksi Surabaya
Lalu, apa tujuan atau maksud dari memanfaatkan barang bekas tersebut? Tujuannya agar generasi anak muda di jaman sekarang lebih terampil agar mereka pada nantinya menjadi anak yang kreatifitas dan produktivitas.
Bagaimana cara memanfaatkan kain perca?
Mungkin sebagian dari anda masih bingung bagaimana cara memanfaatkan kain perca ini. Dan apakah anda tau dengan memanfaatkan kain perca sebagai bahan baku pembuatan kerajinan tangan ternyata bisa menjadi salah satu peluang bisnis yang sangat menguntungkan.Mungkin dari segi penampilan yang dari sisa-sisa kain jahitan yag terlihat tidak ternilai, ketika kita bisa mengkreasikan akan menjadi berbagai macam produk kerajinan tangan yang memiliki fungsi dan memiliki harga jual yang tinggi. Contoh, anda bisa memanfaatkannya sebagai bahan kebutuhan rumah seperti keset, taplak meja, sarung bantal, korden, dan lain sebagainya. Untuk memanfaatkannya pun juga tidak membutuhkan bahan dan alat yang sulit. Anda hanya menyediakan beberapa alat dan bahan kurang lebih seperti :
Gunting
Benang
Jarum jahit
Peniti
Lem tembak
Kain perca
Darimana kita bisa mendapatkan kain perca?
Kita bisa mendapatkan kain perca ini dari sisa-sisa kain jahit yang sudah tidak terpakai, kita bisa mendapatkannya dari jenis-jenis kain sebagai berikut :.Kain Wool merupakan salah satu jenis kain yang berserat tebal dan sangat lembut dan biasa digunakan sebagai bahan dasar pakaian hangat atau sweater.
Kain Lycra merupakan jenis kain yang bertekstur lembut dan elastic.
Kain Akrilit merupakan salah satu jenis bahan terbuat dari bahan sejenis plastik dan biasa digunakan untuk membuat kemeja.
Kain Chiffon merupakan jenis kain yang sangat ringan. Bahan dasar kain chiffon adalah katun, sutera, atau fiber sintetis.
Kain Ceruti merupakan salah satu jenis kain yang mirip dengan chiffon dengan ciri khas keduanya yang sama-sama tipis.
Kain Katun merupakan salah satu jenis kain hasil rajutan yang berbahan dasar serat kapas.
Kain Flanel merupakan salah satu jenis kain yang dibuat dari bahan dasar serat wol, tanpa ditenun. Kain ini memiliki tekstur yang agak tebal, namun sangat lembut dan lentur sehingga mudah dibentuk apa saja.
Kain Satin merupakan jenis kain yang memiliki permukaan mengkilap serta licin, namun bagian belakangnya suram.
Kain Denin merupakan kain yang biasanya digunakan untuk membuat berbagai macam jeans seperti celana jeans, jaket jeans, dan lain-lainnya.
Kain Rayon merupakan jenis kain yang biasanya tampak berkilau dan tidak mudah kusut.
Kain Sutra merupakan jenis bahan yang sangat ringan dan memiliki tekstur yang sangat lembut sehingga harus berhati-hati dalam penjahitan maupun perawatan lain, misalnya pencucian dan penyetrikaan.
Kain Polyester merupakan kain yang memiliki kesamaan dengan kain katun. Namun, dari segi kualitas, jenis kain ini masih satu tingkat dibawah kain katun. Bahan dasar kain PE adalah benang polyester.
Kain Blacu adalah jenis kain yang terbuat dari bahan dasar kapas. Kain ini sangat fleksibel sehingga sangat mudah dibentuk menjadi aneka bentuk kreasi serta ditambahkan hiasan apapun. Kain satu ini juga merupakan jenis kain ramah lingkungan karena bahan dasarnya yang alami. Kain blacu dapat ditemukan dengan mudah, salah satunya digunakan sebagai pembungkus tepung terigu.
manfaat kain perca untuk produk kerajinan
fungsi kerajinan jahit tindas
10 manfaat kain perca
fungsi kain renda
fungsi kain satin
manfaat kain flanel
kekurangan kain flanel
fungsi kerajinan cetak saring
Dengan adanya informasi yang kami sajikan tentang fungsi kain perca
, harapan kami semoga anda dapat terbantu dan menjadi sebuah rujukan anda. Atau juga anda bisa melihat referensi lain kami juga yang lain dimana tidak kalah bagusnya tentang HAND OUT
. Sekian dan kami ucapkan terima kasih atas kunjungannya.
buka mesin jahit : http://konbos.weebly.com/artikel/apa-itu-kain-perca-pengertian-jenis-fungsi-lengkapnya
0 komentar:
Post a Comment