, , , , , , , , , , , , , , , , , , ,

Proposal Usaha 'Pulsa Elektrik'

 Proposal Usaha 'Pulsa Elektrik'

baju jahit, batik, belajar, guru, indonesia, jahit, jogja, kaos, kebaya, konveksi, kursus, kursus menjahit, les, mesin jahit, obras, private, sekolah, terbaik, usaha, yogyakarta
 Proposal Usaha 'Pulsa Elektrik'

BAB I
Latar Belakang

1.1  Identifikasi Peluang Usaha
 Dewasa ini, telepon genggam sudah tidak lagi menjadi kebutuhan barang mewah tetapi sudah menjadi kebutuhan barang pelengkap. Telepon genggam bisa dikatakan sebagai kebutuhan barang pelengkap karena hampir seluruh lapisan masyarakat dari kalangan bawah, menengah, dan atas mampu memiliki telepon genggam. Bahkan ada beberapa orang yang memiliki telepon genggam lebih dari satu telepon. Namun telepon genggam yang mereka miliki berbeda-beda tipe dan merknya disesuaikan dengan daya beli masyarakat dan pendapatan masyarakat tersebut.
Semakin bertambah majunya dunia komunikasi, semakin memudahkan masyarakat dalam berkomunikasi dengan masyarakat lainnya. Namun ada pula masyarakat yang menginginkan telepon genggam bukan sebagai alat komunikasi saja tetapi sebagai gaya hidup. Telepon genggam dengan fasilitas internet bisa juga digunakan sebagai alat untuk menambah ilmu pengetahuan.

1.2  Penjelasan Produk
Pulsa elektrik semua operator ini terdiri dari nominal 5000 – 100000, dan ada beberapa operator yang menyediakan pulsa nominal 1000.

1.3  Latar Belakang Bisnis
Semakin canggihnya dunia komunikasi melalui telepon genggam, masyarakat sangat memerlukan biaya untuk berkomunikasi. Karena untuk berkomunikasi, telepon genggam memerlukan pulsa, baik pulsa yang berupa voucher ataupun elektrik. Sudah bisa dipastikan bahwa orang yang memiliki telepon genggam tidak dapat hidup tanpa pulsa.
Melihat masih jarangnya para penjual pulsa elektrik di wilayah tempat dimana saya tinggal dan kampus tempat saya menuntut ilmu, saya berencana mendirikan usaha penjualan pulsa elektrik.

1.4  Tujuan
1.      Mendapatkan keuntungan
2.      Mempermudah teman-teman kampus dalam membeli pulsa karena mereka bisa membeli hanya dengan mengirimkan sms pada saya

1.5  Potensi Bisnis
Penjualan pulsa elektrik ini memiliki peluang bisnis yang cukup menjanjikan. Karena hampir semua orang telah memiliki telepon genggam. Bahkan ada yang memiliki lebih dari satu telepon genggam. Ada juga satu telepon genggam yang mempunyai fitur dua sim-card atau lebih dikenal dengan dual sim-card.


BAB II
Analisis SWOT

2.1  Faktor Internal
1)      Kekuatan (Strength)
a.      Produk pulsa elektrik ini tersedia untuk semua operator sehingga produk ini dapat digunakan semua kalangan.
b.      Produk pulsa elektrik ini tidak akan kadaluarsa meskipun tidak habis terjual dalam satu hari.
2)      Kelemahan (Weakness)
a.      Belum memiliki cukup pengalaman dalam memulai usaha pulsa elektrik.

2.2  Faktor Eksternal
1)      Peluang (Opportunities)
a.      Banyaknya konsumen karena bisa dipastikan bahwa semua orang yang memiliki telepon genggam sangat membutuhkan pulsa.
b.      Pemasarannya bisa dibilang sangat mudah karena saya hidup di lingkungan yang padat penduduk dan hampir semua masyarakat di sekitar tempat tinggal saya memiliki telepon genggam.
2)      Ancaman (Threats)
a.      Rendahnya kesadaran pembeli di kalangan mahasiswa/teman-teman kampus untuk membayar pulsa tepat waktu.


BAB III
Perencanaan Bisnis

3.1  Sasaran dan Target Pasar
Sasaran dalam penjualan pulsa elektrik ini adalah seluruh masyarakat di sekitar tempat tinggal saya dan teman-teman kampus saya yang memiliki telepon genggam.

3.2  Pembiayaan
3.2.1      Biaya Awal
No.

Pengeluaran
Harga
1.
Buku catatan
Rp 10.000
2.
Pulpen
Rp 1.000
3.
Telepon genggam
Rp 200.000
4.
Pulsa untuk operasional per bulan
Rp 20.000
Total
Rp 231.000

3.2.2      Harga per Unit
Jika harga beli pulsa dengan nominal Rp 10.000 adalah Rp 10.500. Harga jualnya adalah Rp 12.000

3.2.3      Modal Awal
Untuk membeli saldo atau deposit pulsa elektrik = Rp 1.000.000
Total biaya awal = Rp 231.000
Total modal awal = Rp 1.231.000

3.2.4      Analisis Keuntungan
Saldo atau deposit Rp 1.000.000 diperkirakan akan habis dalam 8-10 hari (rata-rata 9 hari) dengan jumlah pulsa elektrik yang terjual = 60 – 65 pulsa (rata-rata 63 pulsa).
Jika 1 pulsa elektrik mendapatkan keuntungan Rp 1500, maka 63 pulsa elektrik = 63 x Rp 1500 = Rp 94.500 dalam 9 hari.
Keuntungan per hari = Rp 94.500 : 9 = Rp 10.500
Keuntungan per bulan = Rp 10.500 x 30 = Rp 315.000

3.2.5      Pengembalian Modal
Total modal awal : keuntungan per bulan = Rp 1.231.000 : Rp 315.000
= 3,9 bulan (99 hari)



BAB IV
Studi Kelayakan

       4.1       Lokasi
Penjualan pulsa elektrik ini dilakukan di Jalan Margonda, Gang Karet, Kampung Gedong Rt 001 Rw 019 no 39 AII, Kemiri Muka, Beji, Depok. Selain itu, penjualan pulsa elektrik ini juga akan dilakukan pada mahasiswa Fakultas Sastra Universitas Gunadarma Depok kelas 2SA02. Untuk pembeli di sekitar Kampung Gedong Rt 001 Rw 019 dapat secara langsung mendatangi counter saya. Khusus untuk teman-teman saya yang akan membeli pulsa dapat menghubungi atau mengirim pesan singkat ke nomer di bawah ini.
1.      085678904321
2.      083890765432


BAB V
Penutup

5.1  Kesimpulan
Pulsa elektrik ini merupakan produk yang bisa dibilang sangat dibutuhkan oleh semua masyarakat yang memiliki telepon genggam. Apalagi di jaman sekarang ini, banyak orang yang memiliki telepon genggam lebih dari satu.

5.2  Saran
Usaha pulsa elektrik ini tidak memerlukan kreativitas maupun keterampilan. Dalam menjalankan usaha pulsa elektrik ini yang diperlukan adalah ketelitian dalam membuat catatan penjualan sehingga kerugian pun bisa diminimalisir.


buka mesin jahit : http://puputseptiaherawati.blogspot.co.id/2013/06/proposal-usaha-pulsa-elektrik.html

0 komentar:

Post a Comment