, , , , , , , , , , , , , , , , , , ,

Panjang Kain, Jenis Kain, dan Toko Kain Online (untuk Membuat Baju)

 Panjang Kain, Jenis Kain, dan Toko Kain Online (untuk Membuat Baju)

baju jahit, batik, belajar, guru, indonesia, jahit, jogja, kaos, kebaya, konveksi, kursus, kursus menjahit, les, mesin jahit, obras, private, sekolah, terbaik, usaha, yogyakarta
 Panjang Kain, Jenis Kain, dan Toko Kain Online (untuk Membuat Baju)

bikin hem lengan pendek butuh kain berapa meter - Sejak berhijab, saya kesulitan menemukan baju yang cocok untuk saya. Saya tidak suka memakai gamis, sementara rok panjang menyulitkan gerakan saya. Di sisi lain, saya tidak bisa memakai baju sepinggang (walaupun lengannya panjang). Baju sepaha sulit ditemukan; di mal sedikit saja merek yang biasa membuat baju yang berlengan panjang dan sepaha (salah satunya DUAL). Selain itu, harganya agak mahal. Kalau saya tunggu sampai diskon besar, pilihannya semakin sedikit. Untuk membeli baju yang murah, saya disarankan mencari baju di pasar, tapi saya malas ke pasar dan kalau terlalu murah kualitasnya kurang bagus. Maunya banyak ya, hahahaha.

Oleh karena itu, belakangan ini saya sering membeli kain dan pergi ke penjahit untuk membuat baju sesuai keinginan saya. Baju pertama yang saya buat sebenarnya untuk keperluan cosplay (meniru tokoh fiksi), lalu saya membuat baju-baju lain untuk keperluan sehari-hari. Sebagai orang yang buta soal jahit-menjahit, semula saya bahkan tidak tahu nama kain dan sebanyak apa kain yang saya perlukan. Jadi saya pikir, karena sekarang saya tahu sedikit, ada baiknya saya tulis pengetahuan saya untuk membantu orang lain yang ingin membeli kain dan membuat baju sendiri (di penjahit) untuk pertama kali. Sebelum itu, saya berterima kasih banyak kepada teman-teman yang meladeni pertanyaan-pertanyaan saya sewaktu masih buta dulu.

Sedikit demi sedikit, lama-lama menjadi bukit ^^;
Banyak di antaranya cuma perca, tapi tetap saya simpan


Kantor saya di dekat Pasar Tanah Abang, tapi saya pernah hampir kecopetan di sekitar situ dan saya tidak gesit saat berbelanja. Maka saya memutuskan jalan terbaik adalah membeli kain di toko online. Saya membaca artikel tulisan teman saya tentang belanja kain katun online, artikelnya tentang kain linen dan katun impor, dan beberapa sumber lain tentang jenis-jenis kain. Ibu saya menyarankan agar saya membeli katun jepang. Pertimbangannya: warna katun jepang lebih bagus daripada katun lokal dan harga katun jepang lebih murah daripada katun impor. Petualangan saya pun dimulai dengan katun jepang.

    Di artikel ini saya akan menjelaskan sedikit-sedikit tentang
    - panjang kain yang diperlukan untuk membuat baju,
    - jenis-jenis kain yang cocok untuk membuat baju,
    - rekomendasi toko online.



Panjang Kain yang Diperlukan untuk Membuat Baju
Setelah beberapa kali membuat baju (di penjahit), saya bisa mengira-ngira keperluan kain untuk perempuan dengan tinggi badan 150-160 cm dan berat badan maksimal 55 kg. Mohon maaf, untuk orang di luar ukuran itu, saya tidak paham. Kain L115 adalah kain dengan lebar 115 cm. Kain L150 adalah kain dengan lebar 150 cm. Semua ukuran ini perkiraan saya saja; silakan konsultasikan dengan penjahit langganan Anda untuk mendapatkan ukuran yang lebih tepat.

https://scontent-sin1-1.cdninstagram.com/t51.2885-15/e15/928803_351445571712812_1328569453_n.jpg?ig_cache_key=OTczMDY1NzkyMTgxMzAwMTI4.2

Dress sepaha, lengan panjang
Hasil jahitan dengan katun jepang (hitam, 150 x 150 cm) dan katun impor (putih motif, 30 x 100 cm)


Rompi
Kain L115: 1 meter (sepinggang)
Kain L150: 1 meter (bisa sepaha)

Rok Panjang Lebar
Kain L115: 2,5 meter
Kain L150: 2 meter

Rok Panjang Sempit
Kain L115: 2 meter
Kain L150: 1,5 meter

Celana Panjang
Kain L115: 2 meter
Kain L150: 2 meter (bisa 1,5 meter tapi hasilnya sempit)

Kemeja Sepaha, Lengan Panjang
Kain L115: 2 meter (kalau mau longgar, siapkan 2,5 meter)
Kain L150: 2 meter

Kemeja Sepinggang, Lengan Panjang
Kain L115: 2 meter
Kain L150: 1,5 meter

Kemeja Sepinggang, Lengan Pendek
Kain L115: 1,5 meter
Kain L150: 1,5 meter (sisa kainnya banyak, tapi jangan nekat 1 meter)

Dress Selutut, tanpa Lengan
Kain L115: 2 meter
Kain L150: 1,5 meter

Dress Selutut, Lengan Panjang
Kain L115: 2,5 meter
Kain L150: 2 meter

Gamis
Kain L115: 4 meter
Kain L150: 3 meter

Mukena
Kain L115: atasan 3 meter, bawahan 2,5 meter
Kain L150: atasan 3 meter, bawahan 2 meter
https://scontent-sin1-1.cdninstagram.com/t51.2885-15/e15/11093036_816295465106326_1011529664_n.jpg?ig_cache_key=OTcwMTIwNDc3ODgzMDM0MDk1.2

Hasil jahitan dengan katun jepang (biru muda) dan katun lokal (biru tua)



Jenis-Jenis Kain
Berikut ini beberapa jenis kain yang pernah saya pakai untuk membuat baju dan sering saya lihat di toko online. Saya berikan kisaran harga setahu saya (per Mei 2015). Kain meteran dijual dengan lebar 115 cm atau 150 cm (perhatikan keterangan pada setiap foto kain yang dijual); karena itulah rentang harga yang saya sebutkan cukup jauh.

Katun Jepang
Kisaran harga: 26-40 ribu rupiah/meter
Kelebihan: warnanya bagus, apalagi yang polos
Kekurangan: kusut sesudah dicuci (saya jarang menyetrika baju) jadi tidak disarankan untuk rok panjang

Katun Lokal
Kisaran harga: 20-28 ribu rupiah/meter
Kelebihan: harga murah
Kekurangan: warna kurang memuaskan, kusut sesudah dicuci

Rayon
Kisaran harga: 30-40 ribu rupiah/meter
Kelebihan: adem, tidak terlihat kusut sesudah dicuci (saya tidak pernah menyetrika rok rayon saya)
Kekurangan: bahannya jatuh (goyor) sehingga, kalau tidak longgar, kain ini menempel di badan (hijaber harus membuat rok longgar kalau memakai rayon)

Katun Stretch
Kisaran harga: 35-50 ribu rupiah/meter
Kelebihan: warna bagus, bahan lentur
Kekurangan: kainnya agak tebal sehingga tidak cocok untuk dipakai pada musim kemarau

Katun Impor
Kisaran harga: 40-200 ribu rupiah/meter
Kelebihan: motifnya menarik, bahan kainnya bagus banget, lebih adem daripada katun jepang, tidak terlalu kusut sesudah dicuci
Kekurangan: mahal, sering kali harus pre-order dulu jadi lama proses jual-belinya


https://scontent-sin1-1.cdninstagram.com/t51.2885-15/e15/11123675_1623153551251995_2015903743_n.jpg?ig_cache_key=OTcwMDEyNTY2Nzc5MzkwMDI1.2

Atas katun jepang, bawah katun stretch


Rekomendasi Toko Online
Setiap toko punya kebijakan masing-masing dalam hal jual-beli. Lihat-lihat bagian "about" atau album foto saja untuk mencari cara belinya. Pada umumnya mereka menanggapi jika kita tanya-tanya lewat message, tapi kadang-kadang tanggapan lama karena mereka ibu-ibu yang sibuk mengurus keluarga dan belum tentu punya asisten untuk membantunya berjualan. Semua toko yang saya sebutkan di bawah ini ada di Facebook; klik saja namanya untuk meluncur ke laman mereka.

Beberapa hal yang perlu diperhatikan (tapi belum tentu saya sebutkan di bawah ini) saat membeli kain di toko online adalah lokasi toko (berpengaruh kepada ongkir), status stok (tersedia atau pre-order), dan bank rekening pemilik toko (nyesek kalau kena kliring, hehe).

Rumah Katun Babana
Lokasi: Semarang
Harga: cukup murah (saya jadikan harga di Babana sebagai standar saat melihat-lihat toko lain)
Stok: motif polos dan motif sederhana (garis, polkadot) selalu ready stock, lain-lainnya sangat cepat habis
Jenis kain: katun lokal, katun jepang, katun twill, denim, rayon, canvas, poplin, satin velvet
Catatan: persaingan pembelian kain motif macam-macam di Babana sangat ketat

Perca Katun Be'Gaya
Lokasi: Bogor
Harga: paling murah (saya belum menemukan toko online yang lebih murah)
Stok: hampir semuanya bermotif bunga atau motif sederhana
Jenis kain: katun jepang, katun lokal

Kain KunangKunang
Lokasi: Jakarta
Harga: biasa saja (sedikit di atas Babana)
Jenis kain: katun lokal, katun jepang, katun impor, linen, canvas
https://scontent-sin1-1.cdninstagram.com/t51.2885-15/e15/11049402_748257851959850_592488798_n.jpg?ig_cache_key=OTMzMjA5NjA2ODQ2MjEyOTYx.2
Dengan adanya informasi yang kami sajikan tentang  bikin hem lengan pendek butuh kain berapa meter

, harapan kami semoga anda dapat terbantu dan menjadi sebuah rujukan anda. Atau juga anda bisa melihat referensi lain kami juga yang lain dimana tidak kalah bagusnya tentang  TIPS BELAJAR MENJAHIT BAGI PEMULA

. Sekian dan kami ucapkan terima kasih atas kunjungannya.

buka mesin jahit :http://melody-violine.blogspot.co.id/2015/06/panjang-kain-jenis-kain-dan-toko-kain.html

0 komentar:

Post a Comment