Perlengkapan Memelihara Busana |
Perlengkapan Memelihara Busana
Perlengkapan adalah barang-barang yang diperluka untuk memelihara busana dan lenan rumah tangga.
Ukuran dan penempatan barang-barang harus disesuaikan dengan tinggi dan sikap badan orang yang bekerja, hingga alat mudah diambil dan dikembalikan, serta tidak melelahkan waktu bekerja
1. Meja memilih
Meja memilih dipergunakan untuk memilih busana dan lenan rumah tangga yang akan dicuci. Meja ini dibuat dari kaytu berlapis seng, formika, semen berlapis tegel porselin atau teraso. Pada bagian bawah dapat dilengkapi dengan laci atau lemari untuk menjait dan mencuci.Ukuran panjang 120 cm
Lebar 50 cm
Tinggi 70 sampai 75 cm
Setelah busana dan lenan rumah tnagga dipilih, kemudian direndam dalam ember atau bak cuci.
2. Bak cuci
Bak cuci dipergunakan untuk merendam dan mencuci cucian, dibuat dari semen berlapis tegel, teraso porselin atau stainless steel.Bak ini terdiri dari satu tempat kerja, 2 bak cuci yang berdekatan dan tempat kerja lagi. Yang dijual umumnya hanya baknya saja, harus dipasang sendiri dengan beton atau semen. Perhatikan pemasangan kaki bak, supaya ada tempat kaki bagi orang yang bekerja. Bak dapat dipasang dengan kaki beton, hingga bagian bawah kosong.
Ukuran : Panjang 180 cm
Lebar 50cm
Tinggi 70 sampai 75 cm
Bentuk empat persegi penjang dengan sudut membulat supaya mudah dibersihkan.
Pada dasar bak tersapat lobang pembuang air, yang dapat ditutup dan dibuka.
Biasanya kira-kira 10 cm diatas bak cuci dipasang karan air yang dibuat dari kuningan atau stainless steel.
3. Ember
Ember dipergunakan untuk memindahkan cucian atau untuk mencuci kain dalam jumlah kecil. Ember dibuat dari seng, alumunium, besi berlapias email, stainless steel atau plastic, terdapat dalam berbagai bentuk dan ukuran. Untuk keperluan merendam cucian, sebaiknya dipergunakan ember yang rendah dan bertelinga. Ember plastic mudah dibersihkan dan tahan bahar pencuci. Bila mempergunakan ember dari seng dan bahan pencuci deterjen, ember dicuci bersih setelah dipergunakan, karena deterjen merusakkan besi. Untuk membawa cucian banyak, pergunakan rak atau kereta dorong, dibuat dari terpal atau nilon.
4. Baskom
Baskom dipergunakan untuk membuat kanji, mencuci pakaian yang kecil, bahannya terbuat dari plastic atau besi berlapis email.
Ukuran dan bentuk baskom bermacam-macam. Pemeliharaanya, setelah dipakai dicuci, dikeringkan dan disimpan. Sebaiknya mempergunakan baskom email berwarna muda, sebab kalau kotor cepat kelihatan.
5. Panci Perebus
Panci perebus dipergunakan untuk merebus cucian bahan kapas, yang kotor atau belemak, dibuat dari besi berlapis email atau besi berlapis seng. Ukuran dan bentuk bermacam-macam.
Panci perebus khusus dilengkapi dengan alat penyemprot, gunanya untuk mengalirkan air sabun waktu cucian direbus. Karena air mendidih, air naik dan melalui lubang-lubang penyemprot, air turun lagi menyemprot cucian. Dengan cara ini cucian dapat menjadi hangus.
Bila tidak mempunyai panci perebus khusus, dapat dipergunakan panci besi berlapis email atau kaleng. Untuk mencegah cucian hangus, dasarnya dialas dengan piring email. Ukuran : tinggi 38 cm Garis tengah 44 cm
6. Tang Kayu
Tang kayu dipergunakan untuk mengambil cucian yang telah selesai direbus, dibuat dari jenis kayu yang kuat.
Busana atau lenan rumah tangga yang talah selesai direbus, harus dibilas dan dicuci. Untuk mencuci dipergunakan pisau sabun atau parut sabun, pengocok sabun, mangkok, sikat, sendok kayu dan potongan kayu untuk menghilangkan noda. Untuk menghemat waktu dan tenaga dipergunakan mesin cuci.
7. Pisau dan Parut Sabun
Pisau atau parut sabun dipergunakan untuk menghaluskan sabun supaya mudah dan cepat larut dalam air, dibuat dari bahan yang tidak berkarat yaitu stainless steel.
8. Pengocok Sabun
Pengocok sabun dipergunakan untuk mengocok air dabun supaya cepat larut dalam air berbusa. Alat tersebut dibuat dali lidi, rotan atau kawat.
9. Mangkuk
Mangkuk sabun dipergunakan untuk tempat bahan pencuci, dibuat dari porselin, besi berlapis email atau plastic.
Ukuran dan bentuk bermacam-macam.
10. Sikat
Sikat dipergunakan untuk menyikat busana dan lenan rumah tangga yang terbuat dari kapas atau lenan pada waktu mencuci. Dipergunakan juga untuk menyikat busana dan lenan rumah tangga yang dibuat dari bahan handuk, flannel dan wol.
Sikat dibuat dari ijuk, plastic atau nilon, bentuk bulat, panjang, atua persegi panjang. Pemeliharaannya tergantung dari bahannya dan disimpan dalam keadaan kering.
11. Sendok Kayu
Sendok kayu dipergunakan untuk mengaduk kanji waktu membuat kanji dan mengaduk cucian waktu mencelup atau merebus. Alat ini dibuat dari kayu tidak dilapis dan tidak luntur.Ukurannya bermacam-macam.
12. Mesin cuci
Mesin cuci dipergunakan untuk mencuci dan memeras cucian. Menurut pemakaian, mesin cuci ada dua golongan, yaitu : semi otomatis dan otomatis.Mesin cuci Semi otomatis tidak mempunyai mesin pemeras, maka cucian perlua dijemur, yang otomatis mempunya mesin pemeras sehingga tidak perlu menjemur. Dibuat dari besi bercat duko.
Pemakaian mesin cuci pada umumnya :
o Cucian dipilih, ditimbang;
o Diisi air dan sabun serbuk (tidak boleh mempergunakan sabun keras sebab dapat merusak mesin);
o Cucian dimasukkan dan ditutup, jangan memasukkan cucian melebihi batas kapasitas mesin cucu;
o Memasang steker;
o Menekan kenop sesuai dengan petunjuk mesin cuci;
o Membilas sampai bersih;
o Mengeringkan pada mesin cuci atau dijemur;
o Tegangan listrik di tempat mesin harus sama dengan tegangan listrik yang ada di rumah, misalnya 110 atau 220 colt. Bila mesin cuci bertegangan 110 volt, maka tegangan pada mesin cuci harus diubah menjadi 220 volt. Sebab kalau tidak sama tegangannya, mesin cuci akan rusak.
o Kran air dan sumur pompa atau leding harus ada dan pipa pembuang air sabun atau air pembilas harus lancar.
13. Keranjang Cucian
Keranjang cucian dipergunakan untuk tempat cucian yang akan dijemur atau yang telah kering. Alat ini dibuat dari bahan anyaman rotan atau plastic. Plastic banyak dipergunakan karena mudah dalam pemeliharaan, tahan lama, ringan, terdapat di mana-mana dan warnanya bermacam-macam. Bilamana cucian banyak, dipakai sebagai pengganti sebuah kereta dorong, dibuat dari terpal atau nilon.
14. Alat Penjemur
Alat penjemur dipergunakan untuk menjemur cucian, dibuat dari macam-macam tali yang tidak luntur, kawat, bambu, kayu, besi bercat. Tali ini ditegangkan pada dua tiang kayu atau besi. Tali ijuk banyak dipakai karena murah, mudah didapat, kuat dan tidak luntur. Tali plastic kuat dan tidak memberi noda tapi licin, dan tali sukar diikat. Jika menggunakan kawat, pilih kawat yang tebal dan tidak berkarat. Bambu atau kayu bulat bercat, digunakan untuk menjemur sarung atau kain batik. Rak penjemur dibuat dari kayu atau besi berlapis cat, mudah dipindahkan, jika tiak digunakan dapat dilipat, sehingga menghemat tempat.
0 komentar:
Post a Comment