, , , , , , , , , , , , , , , , , , ,

Menaikkan Benang Spul

les, indonesia, private, obras, guru, sekolah, belajar, yogyakarta, usaha, jogja, kursus, terbaik, batik, kaos, kebaya, jahit, baju jahit, mesin jahit, konveksi, kursus menjahit
Menaikkan Benang Spul

Menaikkan Benang Spul




o Pegang benang jarum tidak terlalu kuat
dengan tangan kiri dan putar roda tangan
pelan-pelan kearah anda sampai jarum
masuk plat.
o Terus putar roda tangan dan pegang benang
jarum sampai jarum naik. Kuatkan pegangan
anda terhadap benang jarum dan naikkan
benang spul secara menyimpul.
o Buka simpul dengan jari anda. Tarik kedua
benang sepanjang kira-kira 10 cm (4 inci)
dibawah sepatu penindas dan tempatkan
kedua benang tersebut melintang ke kiri.
Tutuplah plat geser.


MENJAHIT LURUS




MENYETEL SELEKTOR

Sebelum anda menggerakkan selektor untuk
menyetel mesin jahit anda untuk menjahit lurus,
putar roda tangan kearah anda sampai jarum
berada diatas plat jarum.
o Posisi Jarum:
o Lebar Jahitan:
o Panjang Jahitan: 1,5 – 4 sesuai kain
Menjahit lurus dapat dilakukan dengan salah
satu cakram pola jahitan pada posisinya dan
tuas lebar jahitan pada posisi ( ) saja.
Menyetel Panjang Jahitan
Cakram angka panjang jahitan mengatur
panjang jahitan. Angka di sekeliling tepi cakram
angka menyatakan panjang jahitan dalam
milimeter; semakin rendah angkanya, semakin
pendek jahitannya. Pada umumnya, jahitan lebih
pendek paling baik untuk kain tipis. Area dari 0
hingga 1 digunakan untuk penyetelan menjahit
satin zig-zag (lihat halaman 40).
Menyetel Cakram Angka
o Putar cakram angka sehingga panjang
jahitan yang diinginkan terletak di bawah
simbol ▼.
o Untuk mengurangi panjang jahitan, putar
cakram angka ke angka lebih rendah.
o Untuk melebarkan panjang jahitan, putar
cakram angka ke angka lebih tinggi.
Untuk menjahit mundur, tekan tombol yang
terletak di tengah cakram angka, tahan sampai
menjahit mundur selesai, lalu lepaskan tombol.



Keketatan Benang Jarum



Sesudah memilih kombinasi jarum dan benang
yang sesuai dengan kain yang digunakan, anda
perlu menyetel keketatan mesin jahit untuk
memperoleh jahitan yang seimbang.
Jahitan yang seimbang diperoleh jika benang
atas dan bawah muncul sama pada kain.
Mesin jahit anda mempunyai sistem pengatur
keketatan atas yang bisa disetel. Pengatur ini
mengetatkan benang ketika benang melewati
mesin untuk membentuk jahitan.
o Keketatan terlalu tinggi akan menghasilkan
jahitan ketat yang akan menyebabkan kelim
mengkerut.
o Keketatan terlalu rendah akan menghasilkan
jahitan longgar.
Jika kedua benang mempunyai keketatan yang
sama, maka akan dihasilkan jahitan lurus lancar
yang dikenal dengan jahitan seimbang.
Uji Keketatan
Agar anda memahami efek keketatan terhadap
kain dan benang, cobalah uji sederhana ini:
o Ambil dua potong kain tenun berketebalan
sedang berwarna terang menyolok sepanjang
kira-kira 15 cm (6 inci).
o Pasang jarum 2020 ukuran 14 pada mesin.
o Pasang benang dari bahan polyester atau
benang katun berwarna gelap sebagai benang
atas dan gunakan benang berwarna lebih
terang dengan serabut dan ukuran yang sama
sebagai benang spul.
o Pilih jahitan lurus.
o Mulailah mengelim kedua potong kain
tersebut dengan pengatur keketatan benang
atas berada pada 1. Kemudian ketika anda
menjahit, pelan-pelam putar pengatur
keketatan dari 1 hingga 9.
o Jahitlah baris lain dengan memutar cakram
angka kembali ke 1. Anda akan memperoleh
jahitan yang seimbang pada tiap pertengahan
baris antara awal dan akhir setiap kali anda
membuat jahitan.
o Warna benang yang berbeda akan membantu
anda mengetahui efek yang ditimbulkan oleh
keketatan terhadap benang atas dan bawah.
Sesudah anda mengetahui efek keketatan, kami
menyarankan anda untuk melakukan uji serupa pada
sepotong kain yang rencananya akan anda gunakan,
pastikan anda mengulang jumlah lapisan kain anda.

0 komentar:

Post a Comment