PENGERTIAN KERAJINAN TEKSTIL DAN CONTOHNYA
________________________________________contoh kerajinan tekstil - • Pengertian kerajinan tekstil dan contohnya itu apa sih ?
• Apa yang dimaksud dengan kerajinan tekstil ?
• Apa itu kerajinan tekstil ? Apa arti kerajinan tekstil modern ?
• Apa pengertian kerajinan tekstil tradisional ?
• Apa perbedaan kerajinan tekstil modern dan tradisional ?
________________________________________
Pengertian Kerajinan Tekstil dan Contohnya
________________________________________
Pengertian Kerajinan Tekstil Menurut Para Ahli :
Pengertian tekstil adalah jenis bahan (benang) yang terdiri dari serat alami atau serat sintetis. Jenis-jenis tekstil ada yang berasal dari bahan hewani seperti wol atau sutra, bahan berbasis tumbuhan seperti linen dan katun, dan bahan sintetis seperti polyester dan serat rayon. Tekstil seringkali dikaitkan dengan produksi pakaian.
Pengertian kerajinan tekstil adalah berbagai macam kerajinan tangan yang dihasilkan dalam bentuk kain ataupun hasil tenun. Kerajinan tekstil biasanya akan dihasilkan dengan cara menerapkan berbagai macam cara pengolahan yang bersifat tradisional ataupun menggunakan mesin-mesin modern di dalam pembuatannya.
Pengertian kerajinan tekstil tradisional adalah kerajinan dibuat dan diproses dengan tangan manusia (tanpa mesin). Contoh kerajinan tekstil tradisioal yaitu : ulos, songket, batik dan kain tenun manual. Kelemahan kerajinan tekstil tradisional ini adalah banyaknya waktu dan tenaga yang terkuras. Sedangkan kelebihannya yaitu produknya tahan lama.
Pengertian kerajinan tekstil modern adalah kerajinan yang diproses dengan mesin yang cukup canggih. Contoh kerajinan tekstil modern yaitu : kemeja, kaos, selendang dan batik cetakan. Kelebihannya yaitu prosesnya yang cepat dan tidak banyak menguras tenaga. Sedangkan kelemahannya yaitu : produknya gampang luntur, robek dan tidak tahan lama.
Pengertian kerajinan limbah tekstil adalah kerajinan yang menggunakan barang sisa atau residu tekstil yang kemudian mendaur ulang barang tersebut menjadi barang yang lebih berharga. Contoh jenis jenis kerajinan tekstil ini yaitu pembuatan serbet dan keset kaki yang berasal dari kain perca.
Contoh kerajinan tekstil yang umum dan banyak ditemukan di Indonesia adalah kerajinan kain tenun yang banyak jenis dan fungsinya, di mana hal ini akan menjadi ciri khas atau kain tradisional yang mewakili sebuah daerah / wilayah tertentu, seperti kain ulos dari Sumatra Utara.
Kerajinan tekstil merupakan bidang kerajinan yang masih banyak ditemukan di wilayah Indonesia dan pada umumnya hal ini masih dilakukan dengan cara tradisional dan menggunakan berbagai macam peralatan yang masih tetap dipertahankan keberadaannya secara turun temurun. Di beberapa wilayah di Indonesia, kita dapat dengan mudah menemukan sentra usaha kerajinan tenun yang merupakan salah satu kerajinan tekstil yang paling banyak dihasilkan dan digunakan oleh masyarakat Indonesia, terutama masyarakat adat di wilayah tertentu.
Namun seiring dengan perkembangan zaman dan pergantian generasi yang mewarisinya, beberapa kerajinan tekstil telah mengalami perubahan yang signifikan, baik itu di dalam sistem produksi maupun pemasaran yang dilakukan. Banyak usaha tenun yang mengalami modernisasi dengan penggantian mesin-mesin modern dan berbagai peralatan canggih di dalam produksinya, hal ini dimaksudkan untuk menghemat biaya produksi dan juga tenaga yang harus dikeluarkan dalam membuat hasil kerajinan tekstil itu sendiri.
Terjadinya modernisasi di dalam industri kerajinan tekstil adalah sebuah hal yang di satu sisi akan menguntungkan, namun di sisi lain hal ini justru dipandang sebagai sebuah hasil yang buruk dan merugikan, terutama di dalam pandangan beberapa orang yang menjadi penikmat hasil kerajinan tangan yang tradisional, di mana mereka akan beranggapan bahwa modernisasi adalah akhir dari kerajinan itu sendiri. Hal tersebut tentu saja bisa dimaklumi, karena bagaimanapun, hasil yang akan diberikan oleh sebuah mesin tentu tidak akan sebaik hasil yang diberikan oleh tangan-tangan profesional yang telah sejak puluhan tahun menggeluti industri tenun itu sendiri.
________________________________________
Itulah penjelasan singkat mengenai definisi kerajinan tekstil dan contohnya.
Dengan adanya informasi yang kami sajikan tentang contoh kerajinan tekstil
, harapan kami semoga anda dapat terbantu dan menjadi sebuah rujukan anda. Atau juga anda bisa melihat referensi lain kami juga yang lain dimana tidak kalah bagusnya tentang Yuk Kenali 10 Kain Tradisional Indonesia
. Sekian dan kami ucapkan terima kasih atas kunjungannya.
buka mesin jahit : http://www.pengertianmenurutparaahli.net/pengertian-kerajinan-tekstil-dan-contohnya/
PENGERTIAN KERAJINAN TEKSTIL DAN CONTOHNYA |
0 komentar:
Post a Comment