Pelatihan Mengajar dan Tugas Keguruan (Pengajaran Mandiri)
Pelatihan Mengajar dan Tugas Keguruan (Pengajaran Mandiri) |
Selain membuat perangkat pembelajaran dan mengikuti kegiatan ekstra
maupun intra sekolah, dalam melaksanakan KBM guru harus mempunyai
beberapa ketrampilan mengajar antara lain :
a. Membuka Pelajaran
Dalam membuka pelajaran, guru mengucapkan salam yangkemudian dilakukan dengan berdoa dan presensi siswa. Kemudian
guru memberikan tujuan dan apresepsi kepada siswa.
b. Komunikasi dengan Siswa
Komunikasi antara siswa dengan guru adalah yang terpentingselama PBM karena dengan komunikasi yang baik, KBM akan
menjadi lancar. Komunikasi yang dimaksud adalah terjadinya
komunikasi dalam dua arah yaitu : guru menerangkan dan siswa
mendengarkan, komunikasi tiga arah yaitu : guru menerangkan siswa
mendengarkan dan bertanya. Serta komunikasi multi arah : guru
menjelaskan, siswa mendengarkan dan bertanya, dan siswa bertanya
kepada siswa yang lain. Dalam kegiatan ini, guru pratikan melakukan
dengan baik sehingga terjadi hubungan yang wajar antara siswa dan
guru sehingga materi dapat dipahami dengan baik
c. Penggunaan Metode Pembelajaran
Pemilihan metode pembelajaran oleh guru merupakan hal yangharus diperhatikan. Dalam proses pembelajaran menggunakan metode
pembelajaran disesuaikan dengan jenis tugas atau kegiatan-kegiatan
pembelajaran sehingga akan menjadi lebih seimbang dan efisien
dengan KBM, dimana nantinya guru mampu memodifikasi metode
tersebut sedemikian rupa sehingga terjadi interaksi antara guru dengan
siswa menjadi lebih baik.
d. Penggunaan Media Pembelajaran
Media pembelajaran yang digunakan dalam pembelajaran harusdisesuaikan dengan bidang studi yang bersangkutan. Untuk bidang
studi Tata busana itu sendiri media yang digunakan adalah chart, dan
buku panduan dari berbagai sumber baik dari kampus maupun dari
sekolahan.
e. Variasi Suara
Dalam menyampaikan materi pelajaran guru pratikan harus
mampu mengatur suaranya, karena dalam hal ini KBM dilaksanakan
dilapangan oleh karena itu suara guru harus keras agar dapat didengar
oleh siswa. Variasi suara ini penting dilakukan agar siswa tidak merasa
bosan dan jenuh apalagi siswa tidak memperhatikan.
f. Memberikan Penguatan
Pemberian penguatan kepada siswa adalah suatu motivasitersendiri agar siswa menjadi lebih tertarik pada materi pembelajaran,
guru harus memperhatikan cara dan metode penguatan yang benar agar
lebih mengena.
g. Mengkondisikan Situasi Siswa
Dalam memberikan pertanyaan secara tidak langsung memberimotivasi yang baik pada siswa karena setelah diberikan pertanyaan
siswa diberikan pula penguatan. Pertanyaan harus sesuai dengan
materi yang diberikan. Pertanyaan ini dimaksudkan agar guru
mengetahui apakah siswa selama KBM sudah mampu menerima
materi yang ada.
h. Menutup Pelajaran
Menutup pelajaran oleh guru dimulai dari menyimpulkan materiyang telah diberikan kemudian memberikan tugas-tugas rumah untuk
materi pada pertemuan berikutnya ataupun tugas dari apa yang telah
diajarkan Praktikan memberikan motivasi yang membangun terhadap
siswa dan memberitahukan materi apa yang akan dipelajari untuk
pertemuan selanjutnya guru mengucapkan salam penutup.
0 komentar:
Post a Comment